Lidah Buaya Bisa Mencerahkan Wajah, Begini Cara Perawatannya!

By Cerysa Nur Insani, Selasa, 22 November 2022 | 15:45 WIB
Apakah Lidah Buaya Bisa Mencerahkan Wajah? (Freepik)

Stylo Indonesia - Stylovers, sudah tahukah kamu bahwa lidah buaya bisa mencerahkan wajah?

Yup, lidah buaya bisa mencerahkan wajah dan bisa kamu coba sendiri di rumah, Stylovers.

Dengan mengetahui bahwa lidah buaya bisa mencerahkan wajah, bisa menjadi salah satu pilihan perawatan untuk mengatasi kulit yang kusam atau gelap.

Dilansir dari bebodywise.com, inilah bisa cara memanfaatkan lidah buaya mencerahkan wajah.

Yuk, simak bagaimana cara memanfaatkan lidah buaya mencerahkan wajah berikut ini!

Lidah buaya memiliki kandungan yang populer bernama Aloin.

Kandungan ini dapat mencerahkan kulit dan menghilangkan sel kulit mati.

Oleh sebab itulah, lidah buaya bisa membantu mencerahkan kulit.

Lidah buaya juga masih memiliki banyak manfaat lain untuk kesehatan kulit.

Lidah buaya kaya akan Vitamin A, Vitamin E, dan betakaroten.

Baca Juga: Lemon dan Lidah Buaya Ternyata Bisa Memutihkan Siku dan Lutut, Begini Caranya!

Lidah buaya juga dapat melembapkan, menenangkan, dan menghidrasi kulit sekaligus memiliki sifat antiinflamasi dan antioksidan.

Lidah buaya bisa digunakan secara langsung pada kulit dan telah lama digunakan untuk perawatan kulit.

Stylovers bisa menggunakan lidah buaya untuk mencerahkan wajah dengan beberapa cara perawatan berikut ini!

#1. Gunakan gel lidah buaya

Gunakan gel lidah buaya murni sebagai pelembap alami.

Gunakan pada wajah dan leher setelah wajah dibersihkan.

Biarkan selama 15 menit sebelum dibilas dengan air hangat.

Lakukan perawatan ini sekali atau 2 kali dalam sehari untuk hasil terbaik.

#2. Masker lidah buaya dan madu

Buatlah masker di rumah dengan mencampurkan 1 sendok teh gel lidah buaya dengan 1 sendok makan madu.

Baca Juga: Apakah Lidah Buaya Bisa Menghilangkan Jerawat? Begini Faktanya!

Gunakan di wajah dan leher kemudian biarkan selama 20 menit sebelum membilasnya dengan air hangat.

Gunakan masker ini sebanyak 1 atau 2 kali seminggu untuk mendapatkan kulit yang lebih cerah dan glowing.

#3. Pelembap lidah buaya

Tambahkan gel lidah buaya pada pelembap atau produk skincare yang biasa Stylovers gunakan untuk meningkatkan efektivitasnya.

#4. Sebagai pembersih makeup

Gunakan gel lidah buaya murni sebagai pembersih makeup alami.

Gunakan gel lidah buaya pada wajah dan leher menggunakan kapas dan bilas dengan air hangat.

Lakukan langkah ini 1 atau 2 kali dalam sehari untuk hasil terbaik.

#5. Scrub lidah buaya

Gula aren adalah eksfoliator alami, dan ketika dicampur dengan lidah buaya akan memberikan manfaat yang lebih mulai dari mengangkat sel kulit mati hingga memudarkan pigmentasi.

Campurkan gula aren dengan gel lidah buaya hingga merata.

Baca Juga: Manfaat Lidah Buaya untuk Mengatasi Jerawat dan Bekasnya, Wajib Tahu!

Pijat wajah menggunakan campuran ini dengan lembut.

Bilas dengan air hangat setelah 20 menit dan dapatkan kulit yang lebih sehat dan lembut.

Nah, itu dia Stylovers cara lidah buaya bisa mencerahkan wajah. Selamat mencoba, Stylovers! (*)

#SemuaBisaCantik

Baca Juga: Cuma Butuh Waktu 10 Menit! Ini Cara Mengatasi Jerawat Hanya dengan Lidah Buaya dan Lemon