Serum untuk Mencerahkan Wajah di Bawah Rp 100 Ribu dari Brand Lokal

By Cerysa Nur Insani, Senin, 21 November 2022 | 09:35 WIB
Serum untuk Mencerahkan Wajah di Bawah Rp 100 Ribu (Freepik)

Stylo Indonesia - Stylovers, mencari serum untuk mencerahkan wajah di bawah Rp 100 ribu?

Serum untuk mencerahkan wajah di bawah Rp 100 ribu kini banyak pilihannya dari brand lokal.

Tentunya ada sejumlah produk serum untuk mencerahkan wajah di bawah Rp 100 ribu yang bisa direkomendasikan.

Yuk, intip ada apa saja rekomendasi serum untuk mencerahkan wajah di bawah Rp 100 ribu berikut ini!

Dengan harga yang murah, bisa bikin kulit cerah maksimal!

#1. Serum untuk Mencerahkan Wajah di Bawah Rp 100 Ribu: Npure Licorice Potion of Light Serum

Serum untuk Mencerahkan Wajah di Bawah Rp 100 Ribu: Npure Licorice Potion of Light Serum (shopee.co.id)

Merupakan serum dengan kombinasi bahan aktif yang membantu mencerahkan kulit, memudarkan tampilan noda hitam, merawat skin barrier, dan mengurangi tampilan minyak di kulit.

Kulit tampak cerah bersinar dan terasa lebih kenyal.

Dengan kandungan utama ekstrak akar manis sebagai kandungan aktif pencerah alami.

Npure Licorice Potion of Light Serum bisa didapatkan melalui e-commerce resmi Npure dengan harga Rp 100.000 untuk kemasan botol pipet ukuran 20 ml.

Baca Juga: Serum untuk Mencerahkan Wajah Sesuai Budget Dompet, Kepoin Harganya

#2. Serum untuk Mencerahkan Wajah di Bawah Rp 100 Ribu: Dear Me Beauty 10% Niacinamide + Watermelon Extract Face Serum

Serum untuk Mencerahkan Wajah di Bawah Rp 100 Ribu: Dear Me Beauty 10% Niacinamide + Watermelon Extract Face Serum (www.dearmebeauty.com)

Merupakan serum yang membantu mengurangi hiperpigmentasi di kulit, mencerahkan kulit, mengatasi jerawat, melindungi dari paparan sinar biru, dan mengontrol sebum berlebih pada kulit.

Juga mengurangi tampilan pori-pori di wajah, menjaga skin barrier, serta mengurangi garis halus dan kerutan.

Dengan kandungan 10% niacinamide dan ekstrak semangka.

Dear Me Beauty 10% Niacinamide + Watermelon Extract Face Serum bisa didapatkan melalui e-commerce resmi Dear Me Beauty dengan harga Rp 69.000 untuk kemasan botol pipet ukuran 12 ml.

#3. Serum untuk Mencerahkan Wajah di Bawah Rp 100 Ribu: Glow Factor Brightening Glow Serum

Serum untuk Mencerahkan Wajah di Bawah Rp 100 Ribu: Glow Factor Brightening Glow Serum (Jd.ID)

Merupakan serum untuk mencerahkan kulit wajah.

Menjadikan kulit wajah lebih segar dengan kandungan Vitamin C sehingga tidak terlihat kusam.

Glow Factor Brightening Glow Serum bisa didapatkan melalui e-commerce resmi Glow Factor dengan harga Rp 40.000 untuk kemasan botol pipet ukuran 20 ml.

#4. Serum untuk Mencerahkan Wajah di Bawah Rp 100 Ribu: The Originote Bright B3 Serum

Baca Juga: 5 Rekomendasi Serum untuk Mencerahkan Wajah di Bawah Rp 100 Ribu

Serum untuk Mencerahkan Wajah di Bawah Rp 100 Ribu: The Originote Bright B3 Serum (shopee.co.id)

Merupakan serum pencerah kulit yang merupakan gabungan dari bahan aktif yang teruji secara klinis aman dan bahan alami.

Diformulasikan dengan niacinamide dan glutathione yang dapat mencerahkan kulit serta meratakan kulit wajah.

Juga mengandung Jeju Hallabong yang membantu menjaga elastisitas kulit dan memaksimalkan proses pencerahan kulit.

The Originote Bright B3 Serum bisa didapatkan melalui e-commerce resmi The Originote dengan harga Rp 38.000 untuk kemasan botol pipet ukuran 20 ml.

Nah, itu dia Stylovers rekomendasi serum untuk mencerahkan wajah di bawah Rp 100 ribu. Mana yang jadi pilihanmu? (*)

#SemuaBisaCantik

Baca Juga: 3 Rekomendasi Serum untuk Mencerahkan Wajah di Bawah Rp 50 Ribu