Area Bawah Mata Terlihat Keriput dan Kering, Bikin Glowing Pakai Bahan Alami Ini

By Grace Kencana Pranata, Kamis, 17 November 2022 | 23:20 WIB
Area Bawah Mata Terlihat Keriput dan Kering, Bikin Glowing Pakai Bahan Alami Ini (plus.google.com)

Stylo Indonesia - Stylovers, apakah kamu pernah memperhatikan area bawah mata terlihat keriput dan kering?

Nah, kalau area bawah mata terlihat keriput dan kering, sering membuat penampilan terlihat lelah.

Padahal, belum tentu aslinya kamu lelah hanya karena area bawah mata terlihat keriput dan kering.

Untuk mengusir penampilan area bawah mata keriput dan kering, kamu bisa melakukan perawatan simpel di rumah.

Tak perlu keluar biaya mahal, perawatan untuk area bawah mata keriput dan kering bisa menggunakan bahan alami.

Dilakukan secara rutin, pastinya area bawah mata keriput dan kering bisa memudar dan glowing, Stylovers.

Apa saja yang dibutuhkan untuk merawat area bawah mata yang keriput dan kering?

Yuk, simak selengkapnya.

Aloe Vera

Yang pertama, Stylovers bisa mencoba perawatan aloe vera atau lidah buaya.

Aloe vera menghidrasi kulit dengan kandungan airnya.

Bahan alami ini mengandung banyak vitamin dan mineral yang akan menghidrasi akar penyebab area mata kering.

Baca Juga: Cara Menghilangkan Kantung Mata Hanya dengan Ampas Teh, Ampuh dalam Hitungan Menit!

 

Aloe vera juga memiliki khasiat penyembuhan dan bermanfaat untuk mengobati area mata kering karena gangguan dermatologis.

Kamu bisa mengoleskan gel lidah buaya setiap malam di area bawah mata untuk melembapkan area kulit tersebut.

Bisa juga menggunakan kapas untuk mengompressnya selama 30 menit.

Air mawar

Bahan alami yang satu ini juga sudah terkenal ampuh untuk merawat kulit wajah.

Sama seperti lidah buaya, air mawar juga bisa mengatasi area bawah mata yang kulitnya kering dan keriput.

Air mawar membantu menghidrasi kulit dan mencegah mata bengkak.

Kamu bisa menggunakan air mawar sebagai penyegar dan toner yang mampu mengecilkan ukuran pori-pori.

Tuang air mawar dengan kapas, kemudian kompres di area bawah mata selama 30 menit.

Baca Juga: Solusi Mata Panda dan Kantung Mata, 4 Pilihan Eye Cream Sesuai Masalah

 

(*)