Ngaruh Banget, Loh! Ini Makanan Pemicu Rambut Cepat Panjang Berbahan Alami

By Grace Kencana Pranata, Kamis, 17 November 2022 | 23:05 WIB
Ngaruh Banget, Loh! Ini Makanan Pemicu Rambut Cepat Panjang Berbahan Alami (freepik)

Stylo Indonesia - Merawat rambut agar cepat panjang ternyata bisa didapatkan dengan rutin mengonsumsi makanan alami.

Beberapa makanan pemicu rambut cepat panjang berasal dari bahan alami.

Jadi, tak hanya menggunakan perawatan rambut dari luar, Stylovers bisa mengonsumsi makanan pemicu rambut cepat panjang.

Nah, Stylovers, makanan pemicu rambut cepat panjang berbahan alami berikut ini aman dikonsumsi setiap hari karena berasal dari bahan alami.

Dengan rutin mengonsumsi makanan bahan alami berikut ini, tak hanya rambut yang akan cepat panjang, tubuh kita pun juga semakin sehat.

Kira-kira ada apa saja, sih, makanan pemicu rambut cepat panjang?

Kepoin berikut ini, yuk!

Ngaruh Banget, Loh! Ini Makanan Pemicu Rambut Cepat Panjang Berbahan Alami - Chia seed

Biji chia walau terluhat kecil, tapi mengandung banyak protein, serat dan asam lemak omega 3 yang sangat bagus untuk pertumbuhan rambut.

Kamu bisa mengonsumsi biji chia dengan mencampurkannya pada puding, milkshakes dan smoothies.

Baca Juga: Apakah Boleh Tidur Saat Rambut Basah? Simak Fakta dan Dampak Buruknya!

 

Ngaruh Banget, Loh! Ini Makanan Pemicu Rambut Cepat Panjang Berbahan Alami - Jambu biji

Jambu biji kaya akan kandungan vitamin C yang bagus untuk memperkuat rambut serta mencegah dari korontokan.

Ngaruh Banget, Loh! Ini Makanan Pemicu Rambut Cepat Panjang Berbahan Alami - Telur dan yoghurt

Kedua bahan makanan ini mengandung protein, vitamin B dan B5, yang mampu meningkatkan sirkulasi darah pada kulit kepala dan membuat rambut jadi cepat tumbuh panjang.

Tak hanya itu, telur dan yoghurt juga membantu mencegah penipisan rambut dan rambut rontok.

Ngaruh Banget, Loh! Ini Makanan Pemicu Rambut Cepat Panjang Berbahan Alami - Salmon

Ikan seperti salmon kaya akan asam lemak omega 3 yang dapat membantu pertumbuhan rambut menjadi lebih cepat panjang, dan membuatnya tetap bercahaya.

Asam lemak omega 3 juga mencegah rambut jadi kering.

Baca Juga: Rambut Cepat Panjang Gara-gara Kebiasaan Ini, Coba deh Terapkan

 

(*)