Gatal Karena Ketombe, 3 Sampo Bikin Rambut Bersih di Bawah Rp 50 Ribu

By Livia, Rabu, 16 November 2022 | 11:00 WIB
Gatal karena ketombe, 3 sampo bikin rambut bersih di bawah Rp 50 ribu. (freepik.com)

Stylo Indonesia - Untuk mengatasi gatal karena ketombe dimulai dari menggunakan sampo bikin rambut bersih optimal. 

Gatal karena ketombe bikin ganggu penampilan, nggak heran sampo bikin rambut bersih banyak dicari. 

Mengerti kebutuhan Stylovers, kali ini Stylo akan memberikan rekomendasi sampo bikin rambut bersih untuk atasi gatal karena ketombe yang bisa jadi pilihanmu. 

Rekomendasi sampo bikin rambut bersih untuk atasi gatal karena ketombe yang Stylo pilihkan mudah didapatkan di pusat perbelanjaan dan online store. 

Selain itu, rekomendasi sampo bikin rambut bersih untuk atasi gatal karena ketombe yang Stylo pilihkan memiliki harga terjangkau. 

Berikut 3 sampo bikin rambut bersih untuk atasi gatal karena ketombe di bawah Rp 50 ribu dari Stylo Indonesia. 

1. Gatal Karena Ketombe, 3 Sampo Bikin Rambut Bersih di Bawah Rp 50 Ribu: Mustika Ratu Shampoo Merang 

Mustika Ratu Shampoo Merang. (shopee.co.id)

Mustika Ratu Shampoo Merang bisa jadi pilihanmu untuk mengatasi rambut lepek, berminyak dan berketombe.

Mengandung merang, ekstrak jeruk nipis dan climbazole efektif mengurangi minyak pada kulit kepala penyebab rambut lepek, berminyak dan berketombe.

Paduan kandungannya mencegah dan mengurangi bau pada rambut berminyak akibat paparan debu, polusi dan sinar matahari.

Memiliki formula yang ringan dengan busa lembut membersihkan rambut secara optimal tanpa membuatnya kering sehingga bisa digunakan setiap hari.

Mustika Ratu Shampoo Merang bisa didapatkan di supermarket,beauty store dan online store dengan harga di bawah 30 ribu Rupiah. 

Baca Juga: Mitos Tentang Ketombe yang Dipercaya Banyak Orang, Simak Faktanya!

2. Gatal Karena Ketombe, 3 Sampo Bikin Rambut Bersih di Bawah Rp 50 Ribu: Wardah Anti Dandruff Shampoo

Wardah Anti Dandruff Shampoo. (shopee.co.id)

Selanjutnya ada Wardah Anti Dandruff Shampoo yang bisa jadi solusi Stylovers untuk membersihkan, menyegarkan dan mengurangi ketombe pada kulit kepala dengan paduan bahan aktif natural multiaksi.

Mengandung peppermint extract untuk memberi sensasi segar dingin menenangkan pada kulit kepala dan tea tree oil yang membantu mengurangi ketombe. 

Paduan kandungan bahan alaminya membuat rambut wangi sepanjang hari dengan sensasi dingin yang menyegarkan tanpa membuat rambut kering atau lepek.

Sampo ini bisa didapatkan di minimarket, supermarket dan beauty store dengan harga di bawah 30 ribu Rupiah. 

3. Gatal Karena Ketombe, 3 Sampo Bikin Rambut Bersih di Bawah Rp 50 Ribu: Natur Hair Shampoo Anti Dandruff

Natur Hair Shampoo Anti Dandruff. (shopee.co.id)

Natur Hair Shampoo Anti Dandruff juga bisa jadi pilihanmu untuk mencegah dan mengurangi ketombe.

Diformulasikan dengan tea tree oil dan moringa extract yang dikenal efektif mengatasi ketombe.

Paduan kandungan bahan alaminya efektif mengurangi ketombe dan rasa gatal akibat ketombe. 

Sampo ini bisa didapatkan dengan berbagai ukuran di supermarket, beauty store dan online store di bawah 50 ribu Rupiah.(*)

Baca Juga: CLEAR Luncurkan Edisi Spesial Bersama TinyTAN, Dukung Anak Muda Lebih Percaya Diri Bebas Ketombe