Tren Body Lotion 2023, Ini Bahan yang Diprediksi Akan Jadi Favorit

By Novita Ibnati Awalia, Senin, 14 November 2022 | 13:16 WIB
Tren Body Lotion 2023, Ini Bahan yang Diprediksi Akan Jadi Favorit (freepik.com)

Tren Body Care 2023

Body care sebetulnya ada beragam, namun kali ini kita membahas tren body lotion yang merupakan item yang terpopuler dibanding body care lain.

Body lotion kebanyakan dicari karena efek whitening atau pencerah.

Hal ini dikarenakan masyarakat Indonesia cenderung menginginkan kulit yang lebih cerah.

Salah satu yang dicari untuk mendapatkan kuulit cerah ini ialah body lotion.

Namun, kini masyarakat telah mengerti skincare dan kebutuhan kulit masing-masing.

"Jadi kalau ngomongin bodycare balik ke basic need seorang yang semakin bertambah dengan tadi ya semakin mereka ngerti skin care, maka butuh skin barrier mereka juga aware kulitnya juga butuh skin barrier yang harus dijaga gitu.

Nah tapi mereka juga aware. Kalau kita perhatiin bodycare ini arahannya cukup banyak ngarah-arah ke fragrance karena bodycare ketika dipakai itu uplifting our mood (menaikkan mood)." jelas Mario Kristanto, Group Head Product Innovation Paragon.

Sementara itu, dr. Deasy Thio berpendapat bahwa di tahun 2023, produk brightening harus lebih ditekankan penggunaannya dibanding produk whitening untuk kulit yang lebih sehat.

"Tahun 2022 kita ingin menjadi pribadi yang berbeda, kita ingin menjadi kulit yang berbeda, kita ingin menjadi putih. Jadi pada tahun 2023 kita harus lebih sehat say no to whitening but say yes to brightening. Jadi kita harus memilih body care, lotion, krim lulur sabun mandi, apapun itu juga yang sesuai dengan jenis kulit kita jadi kita akan membuat glowing kulit asli kita bukan mengubahnya." ujar dr. Deasy Thio.

Kulit sehat sesuai warna kulit asli memang diperlukan untuk lebih mencintai diri sendiri.

Baca Juga: Tren Skincare 2023 Toner Eksfoliasi Kulit Masih Diburu Beauty Enthusiast di Indonesia