Bahaya Belanja Online, Ini Beberapa Tips Menghindari Penipuan Online!

By Laras Ayu, Kamis, 10 November 2022 | 19:55 WIB
Waspada Penipuan Online ()

Stylo Indonesia - Di era serba digital seperti sekarang, hampir semua dapat dilakukan secara online termasuk berbelanja online hingga penipuan online

Bahaya penipuan online memberikan dampak yang cukup besar bagi kehidupan masyarakat. 

Terjadinya poses jual beli yang sudah dapat dilakukan secara online membuka kesempatan oknum untuk melancarkan aksi penipuan online.  

Belanja online disenangi banyak orang karena dianggap praktis, padahal ada bahaya penipuan online yang mengintai. 

Dengan maraknya situs belanja online ini, segelintir orang melihat peluang untuk melakukan kejahatan online dan penipuan online. 

Penipuan yang terjadi mungkin tidak hanya penjualan fiksi, namun juga dari spesifikasi barang yang berbeda dengan keterangan atau gambar. 

Yang paling parah dalam beberapa kasus, produk tidak dikirimkan penjual sedangan pembeli sudah mentransfer sejumlah uang.

Stylo Indonesia punya tips agar stylovers terhindar dari penipuan belanja online yang mungkin terjadi.

1. Tips Menghindari Penipuan Online - Pilihlah untuk Berbelanja di Market Place Terpercaya

Disini, marketplace tidak hanya menjadi wadah para penjual dan pembeli saja namun juga menjadi piahk ketiga yang dapat mencegah penipuan belanja online terjadi.

Baca Juga: 3 Online Shop Underwear Storage Box Bikin Lemari Baju Rapi, Banyak Pilihan

 

Stylovers juga boleh membandingkan beberapa marketplace terpercaya serupa. 

2. Tips Menghindari Penipuan Online - Jangan Tergiur Barang Murah

Harga yang murah memang menjadi pertimbangan besar seseorang memilih produk.

Memang pada umumnya barang yang dijual online dengan yang berada di toko retail akan dijual dengan harga berbeda. 

Namun stylovers harus lebih jeli dan memilah toko yang memberikan harga yang masuk akal.

Harga yang sangat jauh berbeda dibawah harga pasar patut dipertanyakan.

3. Tips Menghindari Penipuan Online - Baca Review dari Pembeli 

Meskipun sudah membaca deskripsi penjelasan produk dan merasa cocok dengan produk serta toko penjual, bacalah review dari pembeli. 

Dari review pembeli, kita dapat mengetahui penilaian pembeli sebelumnya, bahkan bagaimana pelayanan di toko tersebut. 

Jika banyak review negatif, lebih baik memilih toko lain atau produk lain. 

Baca Juga: 3 Online Shop Kotak Softlens Travel Estetik Murah, Banyak Pilihan

 

Dengan melihat review, rating dari produk dan tok tersebut akan terlihat. 

Dari sini stylovers dapat menilai toko dan produk yang dijual. 

4. Tips Menghindari Penipuan Online - Pilihlah Cara Transaksi yang Aman

Jika bertransaksi jual-beli di market place, biasanya Stylovers diminta bertransaksi di marketplace tersebut. 

Marketplace memiliki peran sebagai perantara pembeli dan penjual. 

Uang yang kita transfer saat bertransaksi di marketplace tidak akan langsung diterima pembeli, kecuali kita sudah menerima barangnya dalam keadaan yang baik dan sesuai penjelasan. 

5. Tips Menghindari Penipuan Online - Jangan Berikan Kode OTP atau Kode Rahasia Kepada Siapapun

Untuk mengakses akun marketplace atau melanjutkan proses pembayaran biasanya kita diminta memasukkan nomor kode atau kode OTP. 

Kedua hal tersebut merupakan hal yang bersifat rahasia, sehingga jangan beritahu kepada siapapun. 

Nah Stylovers udah tau kan cara berbelanja online yang aman agar tidak terkena kasus kejahatan penipuan belanja online. 

Baca Juga: 3 Online Shop Meja Samping Tempat Tidur Minimalis Muat Banyak Barang

 

Mulai sekarang lebih berhati-hati dan lebih jeli ya Stylovers! (*)