Stylo Indonesia - Makeup cakey saat buka masker sering dialami perempuan saat masa pandemi.
Perempuan yang dituntut berdandan sering mengalami permasalahan makeup cakey saat buka masker.
Alhasil, makeup cakey saat buka masker tak terelakkan, bahkan ada garis masker yang membekas di area wajah.
Nah, Stylovers pastinya ingin mengatasi makeup cakey saat buka masker dengan cepat, bukan?
Apalagi jika melakukan pekerjaan tertentu menuntut harus melepas masker, pasti terlihat tampilan makeup cakey saat buka masker.
Kali ini Stylo Indonesia akan memberikan tips mudah untuk memperbaiki makeup cakey karena masker.
Yuk, simak tipsnya berikut ini.
Gunakan face mist
Yang pertama dilakukan ketika membuka masker dan makeup terlihat cakey yaitu ambil face mist.
Biarkan kulit wajah bernafas sebentar sekitar 5 menit setelah masker terbuka.
Setelah itu, kamu bisa menyemprotkan face mist ke seluruh wajah.