5 Kandungan untuk Menghilangkan Bekas Jerawat Terampuh, Sudah Coba?

By Cerysa Nur Insani, Kamis, 20 Oktober 2022 | 11:10 WIB
Kandungan untuk Menghilangkan Bekas Jerawat (Freepik)

Stylo Indonesia - Stylovers, sudah tahu belum apa saja kandungan untuk menghilangkan bekas jerawat?

Kandungan untuk menghilangkan bekas jerawat ini bekerja dengan ampuh memudarkan noda-noda di wajah.

Dengan mengetahui apa saja kandungan untuk menghilangkan bekas jerawat, Stylovers jadi bisa mencoba dan membuktikannya sendiri!

Dilansir dari lovefromyours.com, inilah kandungan untuk menghilangkan bekas jerawat.

Yuk, simak apa saja kandungan untuk menghilangkan bekas jerawat berikut ini!

#1. Vitamin C

Jika Stylovers ingin memudarkan bekas jerawat atau hiperpigmentasi lainnya dengan cepat, cobalah gunakan skincare dengan kandungan Vitamin C!

Kandungan ini dapat mencerahkan bintik hitam dan mencerahkan kulit secara keseluruhan.

Selain itu, Vitamin C juga membantu mencegah terbentuknya hiperpigmentasi dengan menahan produksi melanin.

Vitamin C juga memiliki kemampuan untuk meningkatkan produksi kolagen alami oleh tubuh dan membantu regenerasi sel kulit.

Baca Juga: Apakah Madu Bisa Menghilangkan Bekas Jerawat? Ini Jawabannya!

Itu artinya, kandungan ini juga bagus untuk mencegah tanda penuaan dini seperti garis halus dan kerutan.

#2. Salicylic Acid (BHA)

Salicylic acid adalah salah satu jenis beta-hydroxy acid atau BHA.

Berasal dari sumber alami, salicylic acid dapat mengeksfoliasi kulit dengan lembut dan mengangkat sel kulit mati sekaligus kotoran dan minyak yang menyumbat pori-pori.

Itulah sebabnya kandungan ini bagus untuk mencegah jerawat dan komedo.

Salicylic acid juga bagus untuk memudarkan hiperpigmentasi dan mengurangi tampilan bekas jerawat karena dapat mengangkat lapisan sel kulit mati teratas.

Kandungan ini juga meningkatkan pergantian sel kulit, sehingga kulit bisa sembuh lebih cepat dalam menghilangkan bekas jerawat.

#3. AHA

Seperti BHA, AHA juga mengeksfoliasi kulit secara lembut dengan cara yang mirip.

Kandungan ini juga mendorong regenerasi sel kulit dan menghasilkan sel kulit baru yang lebih cerah dan segar.

Baca Juga: Manfaat Kandungan Allantoin untuk Menghilangkan Bekas Jerawat

Beberapa jenis AHA seperti lactic acid atau glycolic acid juga dapat bekerja untuk melawan jerawat, menghidrasi kulit, dan mengurangi garis halus serta kerutan.

#4. Retinol

Retinol, turunan dari Vitamin A, adalah kandungan yang dikenal akan kemampuan mencegah penuaannya.

Selain itu, kandungan ini juga dapat membersihkan sumbatan pori-pori, memudarkan warna kulit yang tidak rata dan tampilan bekas jerawat, serta menghaluskan bekas jerawat dan tekstur kulit.

Retinol bekerja dengan mempercepat regenerasi sel kulit dengan efektif.

Ketika digunakan dengan benar dan tidak berlebihan, retinol adalah kandungan yang aman.

Jika Stylovers menggunakan retinol untuk pertamanya, perlu berhati-hati karena bisa menyebabkan iritasi termasuk kemerahan, kulit kering, dan mengelupas.

#5. Centella Asiatica

Kandungan yang kaya antioksidan ini dapat membantu menyembuhkan dan menenangkan inflamasi sekaligus mendorong pertumbuhan sel.

Jika kulit Stylovers terlalu sensitif terhadap retinol, centella asiatica adalah kandungan yang lebih cocok untuk kulit sensitif.

Kandungan ini juga memiliki sifat antibakteri secara alami, sehingga dapat menyembuhkan kulit yang rusak atau terbakar, memudarkan bekas luka, dan mencegah jerawat secara alami.

Baca Juga: Tips Menghilangkan Bekas Jerawat yang Menggelap dengan Cepat!

Nah, itu dia Stylovers kandungan untuk menghilangkan bekas jerawat. Sudah coba yang mana saja, nih? (*)

#SemuaBisaCantik

Baca Juga: Menghilangkan Bekas Jerawat Punggung dengan Body Care Mulai Rp 30 Ribuan