IFSCC Congress London 2022, Paragon menjadi Perusahaan Kosmetik Indonesia Pertama yang Ikut Menghadiri dengan Membawa Riset dan Inovasi Terkini di Bidang Kecantikan

By Grace Kencana Pranata, Jumat, 7 Oktober 2022 | 13:10 WIB
Tim Research and Development (R&D) PT Paragon Technology and Innovation yang menaungi brand seperti Wardah, Make Over, Emina dan Kahf turut serta dalam forum kosmetik internasional, 32nd IFSCC Congress London 2022 dengan membawakan 10 Topik Penelitian (dok. Paragon)

 

Bagi Paragon, menjadi pemimpin pasar maknanya adalah dapat memberikan manfaat yang lebih besar kepada masyarakat.

Bertepatan dengan bulan peringatan Sumpah Pemuda, Paragon berharap dapat menularkan semangat dan optimisme anak muda Indonesia untuk senantiasa berinovasi menghasilkan karya berkualitas yang bermanfaat bagi masyarakat dan lingkungan.

Melalui keikutsertaan tim Paragonian dalam IFSCC Congress 2022, Paragon percaya bahwa karya anak bangsa mampu menjadi tuan rumah di negeri sendiri dan bersaing di kancah global serta bagaimana hilirisasi riset dapat dilakukan.

Oleh karena itu, Paragon ingin mengajak anak muda Indonesia menghidupkan semangat dan optimisme dalam menghasilkan karya yang bermanfaat untuk kemajuan bangsa.

Baca Juga: 5 Moisturizer untuk Kulit Berjerawat di Bawah Rp 50 Ribu, Termurah! (*)