Cara Kempesin Jerawat dengan Cepat dan Ampuh, Bukan Dipencet!

By Cerysa Nur Insani, Rabu, 5 Oktober 2022 | 12:45 WIB
Cara Kempesin Jerawat dengan Cepat dan Ampuh
Cara Kempesin Jerawat dengan Cepat dan Ampuh (Pexels)

Stylo Indonesia - Stylovers, sudah tahu belum bagaimana cara kempesin jerawat dengan cepat dan ampuh?

Cara kempesin jerawat dengan cepat dan ampuh ternyata bukan dengan dipencet, lho!

Dengan mengetahui bagaimana cara kempesin jerawat dengan cepat dan ampuh ini, Stylovers tak perlu pusing jika jerawat muncul.

Dilansir dari aad.org, inilah bagaimana cara kempesin jerawat dengan cepat dan ampuh.

Yuk, simak bagaimana cara kempesin jerawat dengan cepat dan ampuh berikut ini!

#1. Kompres Es Batu

Stylovers bisa melakukan kompres dingin menggunakan es batu.

Kompres dengan es batu ini bermanfaat untuk mengurangi bengkak dan rasa sakit pada jerawat.

Caranya sangat simpel, lapisi es batu dengan handuk dan tempelkan pada area jerawat selama 5 hingga 10 menit.

#2. Kompres Hangat

Baca Juga: Cara Menghilangkan Jerawat Tanpa Mata Alias Blind Pimple Secara Alami!

Jika nanah yang berwarna putih di dalam jerawat sudah mulai terlihat, Stylovers bisa melakukan kompres hangat.

Caranya cukup mudah, celupkan waslap bersih ke dalam air hangat, kemudian tempelkan pada jerawat selama 10 hingga 15 menit.

Kompres hangat ini bisa dilakukan sebanyak tiga hingga empat kali dalam sehari hingga nanahnya keluar dan jerawat sembuh.

#3. Jangan Pencet Jerawat!

Jangan coba untuk memencet, memecahkan, atau mencongkel jerawat ya, Stylovers!

Kebiasaan tersebut bisa membuat jerawat semakin terlihat dan meningkatkan risiko infeksi serta bekas jerawat.

Bukannya cepat sembuh dan hilang, malah meninggalkan bekas deh!

#4. Jangan Asal Obati

Jangan asal menggunakan bahan-bahan seperti pasta gigi atau bahan alami lain yang disebut bisa mengatasi jerawat.

Faktanya, pasta gigi memiliki sejumlah kandungan yang justru dapat mengiritasi kulit.

Baca Juga: Cara Menghilangkan Bopeng Bekas Jerawat dengan Rekomendasi Serum!

Begitu pun dengan bahan alami lain seperti lemon atau baking soda yang seringkali disebut dapat mengobati jerawat.

Untuk mengobati jerawat, Stylovers bisa gunakan obat totol jerawat yang memang sudah khusus diformulasikan untuk mengatasi jerawat dengan kandungan salicylic acid, benzoyl peroxide, atau sulfur.

Nah, itu dia Stylovers bagaimana cara kempesin jerawat dengan cepat dan ampuh. Jangan asal dipencet, ya! (*)

#SemuaBisaCantik

Baca Juga: Kenapa Jerawat Muncul Terus? Ini 9 Penyebab Jerawat Tak Kunjung Hilang