Tentunya kembali ke preferensi pribadi untuk memilih tekstur mana yang lebih disukai.
Baca Juga: Battle Sunscreen SPF 50 yang Mencerahkan Kulit, Wardah Vs Skin Aqua?
Perbandingan Ingredients
Sama-sama ditujukan untuk melawan noda hitam di wajah, kedua skincare ini memiliki beberapa kesamaan ingredients.
Untuk memudahkannya, Styloi Indonesia merangkum tabel dengan catatan ingredients yang menonjol.
Notes | Lacoco Dark Spot Essence | Axis-Y Dark Spot Correcting Glow Serum |
Mencerahkan | Niacinamide , Glycyrrhiza Uralensis (Licorice) Root Extract, Morus Alba (Mulberry) Extract, Tranexamic Acid | Niacinamide, Glutathione |
Anti Aging | Gluconolactone, Niacinamide, Glycolic Acid, | - |
Wound Healing | - | Sodium Hyaluronate |
Fungal Acne Trigger | - | Polyglyceryl-10 Laurate |
Comedogenic | Butylene Glycol | Butylene Glycol, Squalane |
Melawan Jerawat | Salicylic Acid, Glycyrrhiza Uralensis (Licorice) Root Extract | - |
Itu dia perbandingan ingredients dari Lacoco Dark Spot Essence dan Axis-Y Dark Spot Correcting Glow Serum.
Dilihat dari bahannya, Lacoco Dark Spot Serum cocok untuk mencerahkan bekas jerawat hingga melawan jerawatnya.
Berbeda dengan Axis-Y Spot Correcting Glow Serum yang fokus pada mencerahkan bekas jerawat dan wound healing, cocok untuk jerawat yang sudah selesai.
Nah, mana yang jadi pilihan Stylovers nih? (*)
#SemuaBisaCantik