Melenggang di Paris Fashion Week, Intip Cantik dan Seksinya Ariel Tatum dalam Balutan Dress Merah

By Annisa Suminar, Senin, 3 Oktober 2022 | 12:19 WIB
Ariel Tatum (IG Ariel Tatum)

Stylo Indonesia - Wakili perempuan Indonesia, intip tampilan Ariel Tatum di runway Paris Fashion Week.

Sosok Ariel Tatum rasanya tak pernah lepas dari perhatian masyarakat luas ya, Stylovers!

Ariel Tatum dikenal sebagai salah satu selebriti serba bisa sehingga mendapatkan julukan artis multitalenta.

Selain itu, penampilan Ariel Tatum pun juga tak kalah menjadi sorotan, nih!

Setiap penampilan Ariel Tatum dengan gaya busananya selalu berhasil menjadi sorotan.

Baik saat di layar kaca maupun dalam aktivitas sehari-hari, penampilan Ariel Tatum berhasil menyita perhatian publik.

Kesan seksi menjadi ciri khas Ariel Tatum dalam setiap gaya busana yang ia tampilkan.

Kali ini. Ariel Tatum kembali menjadi sorotan masyarakat karena ia menjadi perempuan perwakilan Indonesia di Paris Fashion Week.

Diketahui, Ariel Tatum mewakili perempuan Indonesia di Paris Fashion Week untuk brand kecantikan L'Oreal Paris

Baca Juga: Pakai Seragam Polisi dan Bhayangkari, Potret Serasi Ariel Tatum Bersanding dengan Nicholas Saputra Jadi Sorotan: Sambo dan Ibu Putri Minggir Dulu

Menariknya, kali ini Ariel Tatum debut di panggung Paris Fashion Week pada Minggu (02/10/2022).

Dilansir dari Youtube resmi L'Oreal Paris, Stylovers bisa melihat kecantikan Ariel Tatum saat melenggang di panggung Paris Fashion Week.

Ariel Tatum di Paris Fashion Week (Youtube Loreal Paris)

Saat itu, Ariel Tatum tampak elegan dalam balutan dress berwarna merah dengan detail kerah vneck.

Detail tersebut sontak mengekspos bagian belahan dadanya dan berhasil memancarkan aura seksi.

Selain itu, dress yang dikenakan Ariel Tatum ini juga terdapat slit yang cukup panjang pada bagian depannya.

Sehingga kaki jenjang mulus Ariel Tatum terpampang nyata.'

Ariel Tatum di Paris Fashion Week (Youtube Loreal Paris)

Ia melengkapi outfitnya dengan heels yang menambah keanggunan perempuan berusia 25 tahun ini.

Beralih pada riasan, wajah cantiknya semakin memesona dengan riasan flawless namun tak berlebihan.

Serta rambutnya ditata ala wavy hair yang menambah kecantikan sang artis.

Keseluruhan tampilan Ariel Tatum di panggung Paris Fashion Week ini terlihat cantik, seksi dan anggun ya, Stylovers!

(*)