Bekas Jerawat Merah Hilang Berapa Lama? Ternyata Bisa Hilang Sendiri!

By Cerysa Nur Insani, Rabu, 21 September 2022 | 11:10 WIB
Bekas Jerawat Merah Hilang Berapa Lama? (Freepik)

Stylo Indonesia - Stylovers mungkin pernah bertanya-tanya, bekas jerawat merah hilang berapa lama?

Pertanyaan bekas jerawat merah hilang berapa lama ini mungkin muncul lantaran Stylovers sudah terganggu dengan tampilannya di kulit wajah.

Dengan mengetahui bekas jerawat merah hilang berapa lama, Stylovers bisa lebih tenang karena bekas jerawat ini ternyata bisa pudar sendiri.

Dilansir dari ro.co, inilah jawaban bekas jerawat merah hilang berapa lama.

Yuk, simak jawaban bekas jerawat merah hilang berapa lama berikut ini!

Ada beberapa jenis bekas jerawat berbeda yang mungkin Stylovers miliki.

Bekas jerawat yang memiliki tekstur berbeda dengan kulit asli kita biasanya sulit untuk hilang sendiri.

Jika masih ringan, jenis bekas jerawat ini bisa agak berkurang tampilannya seiring dengan waktu.

Namun tentunya Stylovers perlu melakukan sejumlah perawatan untuk menghilangkan bekas jerawat bertekstur ini dari kulit wajah.

Lalu bagaimana dengan bekas jerawat merah atau kecoklatan?

Bekas jerawat berwarna merah atau kecoklatan yang memiliki tekstur sama dengan kulit asli kita seringkali dapat pudar sendiri, Stylovers.

Baca Juga: 5 Toner untuk Menghilangkan Bekas Jerawat Merah, Mulai Rp 40 Ribuan!

Inflamasi dan pembengkakan pada pembuluh darah terkadang meninggalkan bekas berwarna pink atau merah pada kulit kita.

Bekas jerawat ini juga disebut dengan istilah post-inflammatory erythema atau bekas jerawat PIH.

Bekas jerawat berwarna kemerahan ini biasanya dialami oleh orang-orang yang memiliki warna kulit terang.

Jenis bekas jerawat kemerahan ini biasanya dapat pudar sendiri dalam beberapa minggu atau bulan.

Sedangkan bekas jerawat yang berwarna kecoklatan membutuhkan waktu sekitar enam bulan hingga satu tahun untuk pudar sendiri, tergantung kepada jenis kulit.

Inflamasi bisa menyebabkan munculnya bekas jerawat kecoklatan ini karena produksi melanin yang meningkat.

Bekas jerawat berwarna kecoklatan ini biasanya dialami oleh orang-orang yang memiliki warna kulit medium hingga gelap.

Paparan sinar matahari selama proses penyembuhan jerawat juga bisa menyebabkan adanya masalah hyperpigmentasi ini pada kulit.

Nah, itu dia Stylovers jawaban bekas jerawat merah hilang berapa lama.

Apakah kamu juga memiliki masalah bekas jerawat merah ini, Stylovers? (*)

#SemuaBisaCantik

Baca Juga: 3 Pilihan Serum untuk Menghilangkan Bekas Jerawat Merah dengan Ampuh