Stylo Indonesia - Stylovers mungkin pernah bertanya-tanya, apakah setelah pakai sunscreen boleh pakai krim wajah?
Pertanyaan apakah setelah pakai sunscreen boleh pakai krim wajah atau tidak ini mungkin muncul lantaran Stylovers masih bingung dengan urutan memakai skincare di pagi hari.
Dengan mengetahui apakah setelah pakai sunscreen boleh pakai krim wajah atau tidak, Stylovers tak perlu bingung dengan urutan pemakaian skincare pagi lagi!
Dilansir dari allure.com, inilah jawaban apakah setelah pakai sunscreen boleh pakai krim wajah atau tidak.
Yuk, simak jawaban apakah setelah pakai sunscreen boleh pakai krim wajah atau tidak berikut ini!
Sebagai aturan dasarnya, sunscreen harus selalu digunakan sebagai tahap terakhir dalam rutinitas skincare di pagi hari.
Produk skincare dengan kandungan SPF seperti sunscreen telah diformulasi secara khusus dengan kandungan yang berfungsi untuk melindungi kulit.
Oleh sebab itu, menggunakannya setelah krim wajah atau produk skincare lainnya dapat membantu melindungi kulit dari paparan sinar UVA dan UVB.
Jadi kesimpulannya, sunscreen harus selalu digunakan setelah krim wajah atau pelembap ya, Stylovers!
Apakah ini berarti kita tidak boleh menggunakan krim wajah setelah memakai sunscreen?
Yup, sebaiknya Stylovers jangan menggunakan krim wajah atau produk skincare lain setelah memakai sunscreen pada kulit wajah.
Baca Juga: 4 Pilihan Sunscreen yang Cocok untuk Kulit Sensitif dari Brand Lokal