Luna Maya unggah tampilannya yang cantik bak bidadari ini.
"She turn the rain into rainbow (ia mengubah hujan menjadi pelangi)", tulis Luna Maya di keterangan fotonya.
Kecantikannya memancar bak bidadari kala mengenakan dress organza yang bertumpuk.
Gaun ini memiliki detail transparan di bagian dada.
Cantik menawan, gaun ini merupakan rancangan Sebastian Gunawan.
Kain organza ini menyelimuti tubuh Luna Maya hingga kepala.
Ditambah dengan aksesori berupa anting besar membuat gaya Luna Maya terlihat glamor.
Bicara soal riasan, tak diragukan lagi polesan makeup dari Vague skin dengan pemilihan eye makeup yang stand out.
Riasan wajah ini perlu diapresiasi karena terlihat flawless menonjolkan fitur-fitur wajah Luna Maya yang terlihat sempurna.