Sementara untuk kalori pada NutriVille terbilang rendah yaitu hanya 45 kkal per kaleng.
Baca Juga: Orang yang Perlu Konsumsi Minuman Kolagen, Benarkah Lansia Termasuk?
Ditambah lagi NutriVille menggunakan kemasan dapat didaur ulang, menjadikannya ramah lingkungan.
"Sekarang semua wanita Indonesia bisa merasakan manfaat NutriVille setiap hari untuk jaga penampilan kulit mereka.” papar Ricky Suhendar, Chief Marketing Officer PT AHEB.
Sebagai Brand Ambassador NutriVille, Son Ye jin menyampaikan rasa bangganya dapat berkesempatan menjadi wajah bagi sebuah brand Indonesia untuk pertama kalinnya.
Bagi Son Ye Jin, merawat diri merupakan hal penting, yakni sebagai langkah awal menyayangi diri.
Ia menekankan betapa pentingnya olahraga, minum air mineral, menjalankan pola makan yang sehat, hingga asupan minum kolagen untuk kesehatan kulit.
"Saya sudah merasakan keuntungan dari minum NutriVille dengan konsisten selama beberapa minggu. Saya sudah menyukai minum minuman kolagen dari muda, karena itu ketika NutriVille meminta saya untuk menjadi brand ambassador, saya merasa sangat senang.” ucap Son Ye Jin, Brand Ambasador NutriVille.
Nah, bagi Stylovers yang tertarik mencoba minuman kolagen dari NutriVille bisa membelinya di beberapa market place, supermarket besar dan kecil yang tersebar di pulau Sumatra, Jawa, Bali, Kalimantan, dan Sulawesi. (*)