Tips Menghilangkan Bekas Jerawat yang Menggelap dengan Cepat!

By Diandra Jessica, Senin, 8 Agustus 2022 | 20:20 WIB
Tips Menghilangkan Bekas Jerawat yang Menggelap dengan Cepat! (Pexels.com)

Stylo Indonesia - Ada beberapa tips menghilangkan bekas jerawat yang menggelap nih, Stylovers.

Tips menghilangkan bekas jerawat ini bisa membantu kamu dalam meratakan warna kulit.

Oleh sebab itu, Stylovers bisa banget nih untuk cobain tips menghilangkan bekas jerawat khususnya yang sudah menggelap.

Wah bagaimana tips menghilangkan bekas jerawat ini ya, Stylovers?

Nah tips pertama dalam menghilangkan bekas jerawat ini ialah rutin untuk eksfoliasi wajah ya, Stylovers.

Salah satu bentuk eksfoliasi yang bisa kamu terapkan yaitu menggunakan clay mask.

Menggunakan clay mask ini bisa membantu mengontrol sebum di wajah hingga mengangkat sel kulit mati yang menjadi penyebab bekas jerawat tidak kunjung menghilang.

Stylovers bisa menggunakan clay mask ini selama 2 kali dalam seminggu, namun dengan catatan tidak boleh dipakai pada hari yang berdekatan ya.

Baca Juga: Tips Mencerahkan Bibir dengan Cepat dan Efektif dengan Treatment Pink Lip Laser

Selain itu, kamu bisa menggunakan skincare yang mengandung AHA, BHA dan PHA di malam hari dan diamkan maksimal 10 menit lalu langsung dibilas.

Sama seperti fungsi clay mask, skincare eksfoliasi yang mengandung AHA, BHA dan PHA ini bisa memudarkan bekas jerawat serta membantu membuat tekstur wajah menjadi lebih halus.

Namun karena kandungan tersebut cukup berat di kulit wajah karena bisa menyebabkan iritasi, maka kamu pakai ini 2 hari dalam seminggu.

Contohnya, Stylovers bisa pakai clay mask di Senin malam, skincare AHA, BHA dan PHA pada Rabu malam, lalu di Jumat malam menggunakan clay mask lagi dan minggu malam menggunakan skincare AHA, BHA dan PHA.

Lalu selain 2 tips tersebut, kamu juga bisa rutin menggunakan moisturizer setiap hari baik pada pagi maupun malam hari.

Fungsi moisturizer atau pelembap ini, tidak hanya sekedar melembapkan wajah saja melainkan bisa membantu memperbaiki skin barrier kamu.

Sehingga buat Stylovers yang hanya berfokus menghilangkan bekas jerawat hanya mengandalkan serum jerawat, maka kamu juga harus lapisi kembali menggunakan moisturizer.

Namun dengan catatan Stylovers pilih moisturizer yang sesuai dengan jenis kulit kamu ya, Stylovers?(*)

Baca Juga: Tips Menggunakan Softlens untuk Pemula, Jangan Asal agar Tidak Mengalami Kebutaan!