Cara Menghilangkan Kapalan Hanya dengan Cuka Apel, Murah dan Mudah Banget!

By Dinda Tiara Alfianti, Jumat, 24 Juni 2022 | 14:25 WIB
Cara menghilangkan kapalan hanya dengan cuka apel (Kompas.com)

Stylo Indonesia - Cara menghilangkan kapalan adalah hal yang cukup banyak dicari oleh banyak orang.

Dengan cara menghilangkan kapalan tentu kamu ingin kulit kembali mulus terawat.

Berbagai cara menghilangkan kapalan bisa kamu lakukan nih, Stylovers!

Mulai dari cara menghilangkan kapalan di salon kecantikan yang mahal.

Hingga cara menghilangkan kapalan dengan bahan alami yang murah meriah.

Misalnya saja cara menghilangkan kapalan hanya dengan cuka apel yang bisa kamu lakukan di rumah.

Cuka apel disebut memiliki kandungan asam yang bisa melembutkan kulit kapalan yang mengeras dan menebal.

Caranya mudah banget nih, Stylovers, kamu hanya perlu mencampurkan air dan cuka apel secukupnya dengan perbandingan jumlah air lebih banyak.

Baca Juga: Menghilangkan Kapalan dengan Alat Tajam dan Kasar Saat Pedicure, Kenali Dampak Bahayanya Menurut Dermatolog!

 

Kemudian, rendam kaki atau tangan yang kapalan ke dalam campuran tersebut selama 20 menit.

Lalu keringkan dan bilas kembali dengan air hingga bersih kembali.