Stylo Indonesia - Stylovers, sudah tahu belum apa saja model pakaian untuk payudara besar agar tidak tampak mencolok?
Model pakaian untuk payudara besar agar tidak tampak mencolok ini mungkin bisa membantu Stylovers yang kerap merasa terganggu dengan payudaranya yang besar.
Dengan memilih model pakaian untuk payudara besar agar tidak tampak mencolok ini, Stylovers bisa mengalihkan perhatian ke bagian tubuh lainnya.
Dilansir dari lifestyle.kompas.com, inilah model pakaian untuk payudara besar agar tidak tampak mencolok.
Yuk, simak ada apa saja model pakaian untuk payudara besar agar tidak tampak mencolok berikut ini!
#1. Wrap dress
Stylovers bisa mencoba memakai wrap dress agar payudara yang besar tidak terlalu tampak mencolok tetapi penampilan tetap terlihat apik.
Wrap dress lebih menonjolkan lekuk tubuh, terutama di area pinggang dan perut yang berada tepat di bawah payudara.
Pilihan model gaun ini bisa dipadukan dengan heels atau sepatu jenis apa saja yang bisa meningkatkan rasa nyaman dan percaya diri Stylovers.
Baca Juga: Jangan Salah Pakai, Simak Tips Memilih Bra untuk Payudara Besar!
Wrap dress juga merupakan rekomendasi model pakaian yang bisa digunakan untuk acara kantor, rapat, atau jalan-jalan bersama teman dan keluarga.
#2. Broad neck
Stylovers bisa memilih gaun atau atasan dengan garis leher bermodel broad neck karena garis leher yang lebar bisa menutupi area payudara.
Selain itu, gaun model seperti ini juga menempatkan fokus pada tulang selangka sehingga lebih memudahkan pemakainya untuk menyembunyikan payudara yang besar.
#3. Dress longgar
Perempuan pemilik payudara besar seringkali takut menggunakan gaun ketat karena khawatir dadanya akan terlihat semakin besar.
Namun, hal itu dapat dicegah dengan menggunakan dress atau gaun longgar yang memiliki potongan lurus.
Gaun jenis ini merupakan salah satu pilihan busana yang paling nyaman untuk perempuan dengan payudara besar pada kesempatan pesta atau pertemuan.
#4. Sweetheart neckline
Gaun dengan garis leher sweetheart neckline bisa menjadi alternatif untuk mendapatkan tampilan dada yang lebih indah.
Potongan garis leher ini mungkin akan menunjukkan sedikit belahan dada dan menonjolkan area di bawah leher.
Stylovers bisa memadukannya dengan kalung atau membiarkan tampilan gaun ini tetap terlihat sederhana dan cantik.
#5. Corset top
Corset top berguna untuk memeluk tubuh sehingga tubuh perempuan yang memakainya akan terlihat lebih kencang.
Atasan model ini juga akan memberi kesan bahwa ukuran payudara lebih terjaga.
Namun, model atasan ini akan lebih cocok untuk perempuan yang nyaman jika belahan dadanya sedikit terlihat.
#6. Square neck
Atasan dengan potongan garis leher kotak bisa memberikan kesan payudara lebih tertutup.
#7. Layering
Tips terakhir agar payudara besar tidak tampak terlalu mencolok adalah dengan melakukan layering atau menggunakan outer.
Misalnya Stylovers bisa memakai jaket, blazer, kardigan, atau sweater.
Nah, itu dia Stylovers model pakaian untuk payudara besar agar tidak tampak mencolok. Selamat mencoba, Stylovers! (*)
#SemuaBisaCantik
Baca Juga: 5 Penyebab Bentuk Payudara Tidak Proporsional dan Cara Mengatasinya!