Cara Merawat Rambut Keriting agar Bebas Kering dan Terjaga Kelembapannya

By Grace Kencana Pranata, Kamis, 2 Juni 2022 | 21:20 WIB
Minyak esensial terbaik untuk perawatan rambut keriting. (Deagreez | iStockphoto)

Stylo Indonesia - Cara merawat rambut keriting memiliki trik tersendiri.

Bagi Stylovers yang memiliki rambut ikal, cara merawat rambut keriting bisa dilakukan di rumah asal dengan langkah yang tepat.

Enggak perlu repot dan mahal, ternyata cara merawat rambut keriting agar tetap lembap dan tidak mudah kering, bisa menggunakan bahan alami.

Pastinya info yang menarik, bukan?

Bahan alami untuk merawat rambut keriting agar bebas kering dan tetap lembap tidak membutuhkan budget mahal.

Maka dari itu, simak yuk Stylovers, tips perawatan rambut keriting berikut ini yang bisa kamu coba dari rumah.

Cara Merawat Rambut Keriting agar Bebas Kering dan Terjaga Kelembapannya - Lidah buaya

Stylovers, supaya rambut keriting semakin berkilau, kamu bisa mencoba menggunakan lidah buaya yang memiliki khasiat pelembap.

Bahan itu bekerja lebih baik bila kamu mengkombinasikan dengan bahan lainnya seperti yoghurt.

Kamu dapat mencampurkan 2 sendok minyak kelapa, 4 sendok gel lidah buaya, dan 3 sendok yoghurt.

Baca Juga: Keramas Setiap Hari Bikin Rambut Rontok, Ini Penjelasan Dokter!