Jadi nggak cuma liburan aja, kita juga bisa menambah pengetahuan si kecil akan kayanya biota air tawar hingga laut.
Di SeaWorld, Stylovers juga bisa berinteraksi dengan biota laut pada wahana kolam sentuh.
Tunggu apa lagi, langsung coba ke tempat ini yuk!
3. Tempat Wisata Indoor di Jakarta yang Edukatif dan Ramah untuk Anak: Skyworld
Obyek wisata satu ini cocok untuk mengajak anak-anak mengenal bidang astronomi dan ilmu antariksa.
Sebab kamu akan diajak melihat tatanan benda-benda luar angkasa yang begitu kaya.
Skyworld sendiri menawarkan sejumlah wahana yang bisa coba pengunjung seperti Space Exhibition, Digital Planetarium, Space Action Photo Boot, dan masih banyak lagi.
Si kecil juga bisa mencoba pakaian astronot asal Indonesia dan berfoto dengan latar belakang roket.
Jika Stylovers tertarik berkunjung ke Skyworld, kamu bisa datang ke Skyworld Building di Taman Mini Indonesia Indah (TMII), Jakarta Timur.
Nah, itu dia Stylovers ketiga tempat wisata indoor di Jakarta yang edukatif dan ramah untuk anak.
Jadi mau ajak ponakan atau anak ke tempat yang mana dulu nih? (*)
Baca Juga: 3 Rekomendasi Hotel dengan Pemandangan Alam di Semarang, Cocok untuk Melepas Penat!