Selain itu, memilih bahan baju yang mudah menyerap keringat dapat mencegah munculnya bau badan.
Baca Juga: 3 Ukuran Celana Big Size Wajib Diperhatikan saat Belanja Online
2. 5 Tips Memilih Bahan Baju Perempuan Plus Size Agar Terlihat Ramping: Bahan yang Flowy
Untuk tampil feminin, anggun dan elegan, pilihlah bahan baju yang flowy atau jatuh ketika dipakai.
Bahan baju yang flowy, seperti sifon, jersey, maxmara dan rayon bisa jadi pilihan untuk tampil modis dan nyaman ke berbagai acara.
Pasalnya, bahan baju yang flowy tidak hanya membuat penampilan terlihat feminin, namun juga membuat ilusi tubuh terlihat lebih ramping.
3. 5 Tips Memilih Bahan Baju Perempuan Plus Size Agar Terlihat Ramping: Bahan Bawahan yang Longgar
Pilihlah bahan bawahan yang longgar agar tidak merasa sesak saat dipakai, khususnya saat duduk.
Bahan bawahan (celana dan rok) seperti, katun, drill, scuba, denim warna gelap bisa jadi pilihan perempuan plus size agar kaki terlihat lebih ramping dan tinggi.
Hindari memilih bahan bawahan yang ketat untuk nyaman saat beraktivitas.
Celana legging berbahan spandex dengan warna cerah wajib dihindari untuk mencegah kaki terlihat lebar dan pendek.