Stylo Indonesia - Desainer ternama Sapto Djojokoartiko menghadirkan Koleksi Raya 2022 untuk Lebaran.
Di bulan Ramadhan tahun ini Sapto Djojokartiko kembali menghadirkan koleksi spesial yang menjadi pelengkap perayaan hari besar yang selalu ditunggu-tunggu bagi umat Muslim di seluruh dunia.
Seakan menandakan lahirnya sebuah harapan baru seiring dengan kenyataan dimana dunia menemukan normal yang baru, lahirnya koleksi ini menjadi sebuah ruang untuk memaknai dan merefleksikan arti bertransisi dan bertransformasi bagi seorang Sapto Djojokartiko.
Dalam kolesi Raya 2022 ini, sang desainer membaginya menjadi 3 koleksi yang saling berkesinambungan.
Ketiga koleksi itu diberi nama Ramadan One-Off Collection 2022, Eid One-Off Collection 2022 dan Saptojo Insimul.
Ramadan One-Off Collection 2022
Dimulai dari koleksi Ramadan One-Off Collection 2022, Sapto Djojokartiko menghadirkan koleksi busana yang lebih kasual.
Material bahan seperti linen dan katun mendominasi koleksi pada tema ini.
Baca Juga: Rayakan 10 Tahun, Sapto Djojokartiko Gelar Fashion Show Pertama di Istora Senayan
Ramadan One-Off Collection 2022 ini juga memperlihatkan warna-warna yang menarik seperti realgar, poudre, dove, turnip, clay, nata, tobacco dan juga bijou.
Sedangkan untuk detailnya, Sapto Djojokartiko memberikan sentuhan kreasi motif baru yang dinamakan Seligi dan Pixelated Ikat.