The Body Shop® Green Ramadan Terus Ajak Berbagi Kebaikan Kepada yang Tercinta, Sesama, dan Juga Semesta

By Layla Ekrep, Selasa, 12 April 2022 | 11:05 WIB
The Body Shop bertajuk Share More Kindness with The Body Shop Green Ramadan (Dok. The Body Shop® Indonesia dan instagram.com/@thebodyshopindo)

Lebih lanjut, Ratu Ommaya, Head of Values, Community, dan PR The Body Shop Indonesia menambahkan “The Body Shop kembali menghadirkan gift yang isinya dapat dipersonalisasi sesuai dengan kebutuhan orang-orang yang kita cintai, dan menandakan bahwa kita tahu apa yang mereka suka. Tentu saja di tahun ini kami juga hadir dengan kemasan gift yang sustainable. Dimana semua bahannya dapat digunakan kembali, terlihat lebih cantik dan juga menjadi partisipasi aktif kita dalam melestarikan alam semesta".

Adapun koleksi gift The Body Shop ini tersedia mulai dari harga Rp79 ribu hingga Rp1.239 juta dan dapat dibeli di store terdekat, melalui whatsapp, website, dan mobile app.

Baca Juga: The Body Shop Luncurkan Produk Perawatan Serbaguna Berbahan Dasar Shea Butter

Hal spesial yang dipersembahkan brand ini berupa kartu ucapan yang terdapat bibit tanaman di dalamnya yang bisa ditanam, sehingga tidak ada kemasan yang terbuang menjadi sampah.

Gift dan kartu ucapan yang ramah lingkungan ini dipersembahkan sebagai bagian dari usaha mengurangi sampah plastik sekali pakai, terutama dalam konteks volume sampah plastik yang dihasilkan selama bulan Ramadan yang jumlahnya meningkat setiap tahunnya.

Menanggapi inisiatif The Body Shop dalam menghadirkan gift yang sustainable, Iqbaal Ramadhan, seorang Aktor, Musisi, dan Mahasiswa mengatakan, 

“... Satu hal yang saya sangat suka dari The Body Shop yaitu konsistensinya dalam melakukan inisiatif yang ramah lingkungan dan bagaimana tetap menjaga keselarasan dengan semesta melalui produk-produknya. Salah satu Gift with Purchase yang akan diterima konsumen The Body Shop berupa coaster dari kemasan kosong The Body Shop hasil kolaborasi dengan saya”.

Create Your Own Gift ala Iqbaal Ramadhan (Dok. The Body Shop® Indonesia )

#Kemitraan The Body Shop dengan Taman Bacaan Pelangi

Berlangsung mulai dari 24 Maret hingga 18 Mei 2022, kemitraan menjalankan program peningkatan literasi dan kepedulian kehidupan yang berkelanjutan sejak dini pada anak, serta pembangunan perpustakaan yang mengusung konsep Green Library di Makassar, Lombok, dan Kupang.

Konsumen The Body Shop dapat berpartisipasi dengan melakukan donasi di kasir pada gerai The Body Shop, melalui official website, mobile apps, atau dukungan juga bisa dilakukan dengan mengembalikan kemasan botol bekas produk di semua store.

“Dukungan kami terlahir dari sebuah pemikirian bahwa kebiasaan membaca, terutama pada anak, dapat mendorong hidup yang berkelanjutan. The Body Shop Indonesia juga akan mendukung konsep Green Library dengan membuatkan furnitur dari kemasan botol kosong program Bring Back Our Bottle dari konsumen sebagai bagian dari komitmen #Kerentanpanyampah yang sudah dimulai dari tahun 2021 lalu”, ungkap Ratu Ommaya.