Rekomendasi Brand Sandal Wanita Lokal, Harga Murah Pasti Kece!

By Laras Ayu, Jumat, 1 April 2022 | 09:15 WIB
Rekomendasi Brand Sandal Wanita Lokal, Harga Murah Pasti Kece! (pexels.com)

Stylo Indonesia – Penampilan kece nggak harus mahal, sekarang sandal wanita lokal udah oke banget, loh!

Banyak brand yang mengeluarkan sandal wanita lokal dengan kualitas premium.

Untuk harga jangan khawatir, sandal wanita lokal ini sudah pasti murah!

Hari ini Stylo Indonesia bakal kasih rekomendasi brand sandal wanita lokal terbaik dengan harga terjangkau khusus buat Stylovers.

Penasaran ada brand sandal wanita lokal apa aja? Simak sampai habis ya.

1. Sandal Wanita Lokal - Bella Shoes Jkt

bella shoes jkt (Shopee.co.id/bellashoesjkt )

Brand lokal asal bogor ini menawarkan berbagai jenis sandal.

Baca Juga: Momo Geisha Bergaya Santai Cuma Pakai Sandal Selop, Tas Sultan Malang Bikin Salfok Setara Satu Unit Mobil!

Mereka menyediakan pilihan antara mules, flatshoes, heels, ataupun sandal.

Warna dan modelnya sangat beragam.

Pilihan ukurannya dari 36 hingga 41 dengan size standar.

Untuk range harganya, sekitar 100 – 150 Ribuan aja loh.

Tergantung ukuran dan model yang kalian pilih.

Kalian bisa langsung cek ke shopee Bella_Shoesjkt, buat liat model dan kesediaan ukurannya.

2. Sandal Wanita Lokal - Damelia By Melstore

damelia (Shopee.co.id/melstore.jkt)

Baca Juga: Berbalut Dress Mirip Taplak Meja, Gaya Zaskia Sungkar Tetap Elegan Saat Kenakan Sandal Teplek Seharga Rp9,1 Juta

 

Walaupun tidak hanya menjual sandal saja, namun Melstore didominasi berbagai macam sandal.

Mereka menyediakan sandal, heels, dan flatshoes.

Produk dari Damelia ini mengutamakan kenyamanan saat dipakai.

Sehingga kalian tidak perlu ragu untuk membeli produk dari Damelia ini. 

Untuk harganya sekitar 100-200 Ribuan aja.

Pilihan model, warna dan ukurannya juga beragam.

Kalian bisa cek koleksinya di instagram @melstore.jkt atau shopee Melstore Jkt Official Shop.

3. Sandal Wanita Lokal - Pluvia

pluvia (Shopee.co.id/pluviashoes )

Baca Juga: Cuek Pakai Sandal Jepit Karet, Intip Gaya Luna Maya Liburan ke Pantai yang Jadi Sorotan!

 

Sandal dari brand Pluvia ini, bisa kalian pakai saat acara formal ataupun acara casual.

Pilihan sandalnya sangat beragam, warnanya juga banyak, modelnya juga lucu-lucu loh Stylovers.

Brand asal bogor ini membandrol harga produk 100-200 Ribuan.

Tapi, mereka juga sering kasih diskon di shopeenya.

Kalian bisa cek koleksi dan kesediaan produknya di shopeenya.

Kalian langsung search aja Pluvia, tokonya udah star seller juga loh.

4. Sandal Wanita Lokal – Winod

winod (Shopee.co.id/winod.official)

Baca Juga: Dirangkul Mesra Ibnu Jamil, Gaya Modis Ririn Ekawati Ternyata Habiskan Puluhan Juta Rupiah demi Sandal Mewah!

 

Brand Winod menawarkan sandal yang lucu-lucu dengan beragam model dan warna.

Kenyamanannya juga tetap menjadi prioritas.

Model dari sandal brand Winod ini sama sekali tidak terlihat murahan loh!

Padahal, rata-rata produknya nggak sampai 100 Ribu!

Kalau pakai sendal dari Winod ini, rasanya langsung kaya cewek-cewek korea gitu!

Kalian langsung cek ke shopee Winod Official, buat liat koleksinya.

Banyak voucher dan diskon yang bisa kalian nikmati.

Baca Juga: Begini Sejarah Berdirinya Brand Fashion Dunia, Chanel by Coco Chanel!

 

Nah Stylovers, itu tadi rekomendasi brand sandal lokal terbaik dengan harga terjangkau.

Sekarang, ootd kece gak akan bikin dompet nangis kan! (*)