Stylo Indonesia – Di masa pandemi ini kita diharuskan menggunakan masker, para wanita lebih baik menggunakan lipstik transferproof pada bibirnya.
Tapi sayangnya, tidak semua lipstik tidak menempel pada masker atau transferproof.
Tapi tenang Stylovers, Stylo Indonesia siap memberikan rekomendasi lipstik transferproof yang nggak akan nempel di masker.
Jadi, kalian nggak perlu khawatir lagi sebab lipstik transferproof nggak akan menempel di masker.
Stylo bakal kasih 4 rekomendasi lipstik transferproof yang dijamin nggak bakal nempel di masker kalian.
Penasaran kan? simak sampai habis ya.
1. Rekomendasi Lipstik Lokal Transferproof - Make Over Powerstay Transferproof Matte Lip Cream
Baca Juga: Kenali Jenis Lipstik yang Cocok untuk Kulit Bibirmu, Awas Jangan Sampai Salah Formula!
Lip cream dari seri Powerstay ini memang didesain memiliki kelebihan dalam faktor daya tahan.
Untuk packaging-nya sendiri, Make Over masih konsisten dengan packaging hitam dengan detail tulisan berwarna putih.
Lip cream ini memiliki netto yang banyak, yaitu 7 ml.
Produk ini paraben free, sulfate free, dan alcohol free.
Lip cream ini mengandung volatile oil yang mempercepat proses lip cream ini mengering di bibir, sehingga menjadikan hasilnya transferproof dan smudge proof.
Diformulasikan dengan 3D pigment lock technology, yang mempertahankan warna lip cream ini hingga 14 jam.
Make Over Powerstay Transferproof Matte Lip Cream, memiliki 12 pilihan warna yang dapat kalian pilih.
Produk ini dapat kalian beli dengan harga 120 Ribu Rupiah.
Baca Juga: 5 Tips Memilih Makeup Agar Tahan Lama dan Anti Nempel di Masker
2. Rekomendasi Lipstik Lokal Transferproof - Wardah Colorfit Fresh Matte Lip Ink
Produk ini dapat membuat tampilan bibir naturally fresh dan pigmented.
Lip krim ini memiliki packaging minimalis, dengan bentuk tube silinder.
Produk ini tidak sepenuhnya watery, namun memang lebih cair daripada lip cream biasa.
Warnanya sangat intens, produk ini terlihat meninggalkan stain di bibir padahal tidak.
Produk ini tidak terasa berat ketika di gunakan.
Produk ini masih mengandung parfum, namun diklaim fungal acne.
Baca Juga: Awas! 4 Kebiasaan Makeup Bikin Perempuan Big Size Terlihat Lebih Tua
Produk ini memiliki 8 pilihan warna, yang dapa kalian sesuaikan dengan selera kalian.
Layaknya produk Wardah yang lain, lip cream ini diklaim halal dan bpom.
Produk ini dapat dibeli dengan harga 62 Ribu Rupiah.
3. Rekomendasi Lipstik Lokal Transferproof - Wckd Lip Envy Matte
Produk ini diklaim paraben free, sulfate free, silicone free, fragrance, dan essential oil.
Untung packagingnya, produk ini memiliki tube frosty glass, baik badan maupun tutupnya.
Bahan dari packaging produk ini menggunakan akrilik yang dibuat nge-doff.
Baca Juga: Tren Makeup 2022: Warna Earth Tone hingga Lipstik Merah Merona Bakal Hits!
Produk ini memiliki 6 pilihan warna, yang dapat kalian pilih.
Wckd Lip Envy bisa bertahan sekitar 5-7 jam, tanpa terasa kering di bibir.
Lipstik ini tidak terasa berat di bibir, tidak menampilkan garis bibir, dan memiliki aplikator yang memudahkan dalam pengaplikasiannya.
Kalian dapat membeli Wckd Lip Envy Matte, dengan harga 185 Ribu Rupiah.
4. Rekomendasi Lipstik Lokal Transferproof - You Rouge Power Matte
Lip cream ini baru saja dirilis dan sempat viral di tiktok.
YOU Rouge Power Matte Lip Cream ini terdiri dari 6 shades warna merah, yakni kindness, whisper, passion, alert, allure dan release.
Baca Juga: Terungkap Harga Lipstik Mewah yang Dipakai Syahrini, Kepoin Yuk!
Kamu tak perlu repot untuk mengaplikasikan ulang produknya, karena Rouge Power Matte Lip Cream ini sudah terbukti transferproof dan tahan hingga 18 jam.
Produk ini memiliki kandungan manuka honey, sehingga tidak membuat bibir terasa kering saat menggunakannya.
Color-lock technology pada produk ini membuat formula tahan air, dan tidak mudah transfer serta tidak mudah luntur sehingga mengunci warna pada bibir.
Produk ini bisa Stylovers beli pada harga 93 Ribu Rupiah.
Nah Stylovers, kalian bisa membeli produk-produk ini di market place kesayangan kalian, atau di toko kosmetik terdekat.
Stylovers, semoga informasi ini berguna ya. (*)