Stop Berdebat, Ini Fakta Apa Itu Paris Fashion Week yang Sebenarnya!

By Cerysa Nur Insani, Kamis, 10 Maret 2022 | 14:20 WIB
Ini Fakta Apa Itu Paris Fashion Week (stylecaster.com)

Stylo Indonesia - Stylovers, penasaran enggak sih dengan fakta apa itu Paris Fashion Week yang sebenarnya?

Ramainya pembahasan di media sosial belakangan ini mungkin membuat Stylovers penasaran dengan fakta apa itu Paris Fashion Week yang sebenarnya.

Yup, bukan sesuatu yang bisa dianggap remeh, fakta soal apa itu Paris Fashion Week yang sebenarnya memang penting di dunia fashion.

Dilansir dari fashionunited.com, inilah fakta soal apa itu Paris Fashion Week yang sebenarnya.

Yuk, simak bagaimana fakta mengenai apa itu Paris Fashion Week yang sebenarnya berikut ini!

Jadi, apa sih sebenarnya Paris Fashion Week itu?

Sebelumnya, Stylovers perlu tahu bahwa ada 4 pekan mode atau Fashion Week yang paling besar dan penting di dunia fashion, yaitu yang diselenggarakan di New York, Paris, London, dan Milan.

Namun, Paris adalah rumah dari pekan mode dan merupakan pekan mode yang pertama diadakan.

Sejak diadakan pertama kali di tahun 1973, perhelatan Paris Fashion Week menjadi momen yang dinantikan oleh semua pencinta fashion di Prancis dan di dunia.

Baca Juga: Brand Lokal Jewel Rocks Resmi Maju ke Paris Fashion Week, Tokopedia & KBRI Paris Beri Dukungan Penuh

Acara ini secara resmi dan khusus diselenggarakan oleh Fédération de la Haute Couture et de la Mode atau FHCM.