Alasan Tas Kulit Buaya Harganya Mahal, Bisa Bikin Geleng-geleng Kepala

By Ananda Amelia, Senin, 7 Maret 2022 | 08:15 WIB
Alasan Tas Kulit Buaya Harganya Mahal, Bisa Bikin Geleng-geleng Kepala (mirror.co.uk)

Kamu bisa membayangkan bahwa jumlah buaya yang terbatas dan berukuran kecil tentunya akan membuat produksi tas menjadi semakin terbatas.

Karena, untuk satu buah tas, para produsen bisa membutuhkan mulai dari 2 ekor buaya.

Bahan pembuatan produksi yang terbatas tentu akan membuat nilai jualnya sangat tinggi.

Hal ini lah yang berlaku pada tas yang terbuat dari kulit buaya.

Kualitas dari kulit buaya juga sangat baik, sehingga tak jarang brand-brand besar seperti Gucci, Hermes, dan lain-lain mematok harga yang sangat tinggi untuk sebuah tas dari kulit buaya. 

Selain dari kualitasnya yang mumpuni, tas dari kulit buaya ini juga sangat tahan lama lho, Stylovers.

Meski bahannya halus dan lembut, namun nggak perlu diragukan lagi deh, karena sangat tahan lama.

Baca Juga: Nggak Mau Kalah Saing di Circle Sosialta, Lesty Kejora Bawa Tas Nyaris Setengah Miliar Rupiah saat Kunjungi Baby Ameena!

Model dari tas buaya juga terlihat sangat klasik berbeda dari biasanya, hal ini terjadi karena kulit buaya tentu memiliki bentuk yang berbeda sehingga membuat model-model tas tersebut menjadi tidak serupa.

Memang tepat banget ya, terutama untuk kamu yang suka mengoleksi barang-barang mewah dengan kualitas tinggi.

Gimana Stylovers, tertarik untuk mengoleksi tas kulit buaya? (*)