Berpegang teguh pada tiga nilai utama POCO Indonesia yakni berani, pendobrak, dan berbeda.
Demi terus menularkan nilai dan semangat #POCOnyaBeraksi, POCO Indonesia kembali melakukan kolaborasi dengan para POCO Icon atau tokoh subkultur tanah air.
Tahun ini #POCOnyaBeraksi akan kembali berkolaborasi dengan Satria Vijie-Skateboarder, Ari Lesmana-Musisi, Tuan Tigabelas-Rapper, Mandy CJ-Seniman, Mohan Hazian-Desainer Fesyen, Eckoshow-Musisi, dan Herzven-Seniman Mural.
Ari Lesmana sebagai salah stau POCO Icon menjelaskan bagaimana kolaborasi ini menjadi inspirasi tersendiri bagi perjalanan karir musiknya.
“Gue seneng jadi bagian dari POCO. Gue ngerasa, POCO itu punya visi dan berbagi semangat yang sama dengan generasi muda Indonesia," kata Ari Lesmana.
"Generasi yang berani untuk mencari jalan hidup sendiri, generasi yang unik, dan generasi yang akan mendobrak segala rintangan yang ada demi mewujudkan mimpi,” lanjutnya.
Baca Juga: 4 Rekomendasi Smartphone RAM 4 GB Termurah, Harga Cuma Rp 1 Jutaan, Cek Sekarang!
Dengan kolaborasi lintas tokoh subkultur dari bidang olahraga-musik-game-seni ini, POCO Indonesia berharap dapat menjangkau lebih banyak komunitas kaum muda.
Poco Indonesia juga telah membuka POCO Store pertama di Crooz Jakarta, yang jadi salah satu pusaran nongkrong anak muda sebagai bentuk komitmen dalam mendukung subkultur.
Saat ini POCO Indonesia sudah meluncurkan smartphone dalam tiga seri terhandalnya.
Seri F yang merupakan seri flagship dan sangat cocok untuk anak muda yang berjiwa pemimpin serta pemikiran dewasa.
Seri X yang sangat cocok untuk anak muda yang antusias dengan teknologi, gaming, dan modis.
Seri M yang sangat cocok untuk anak muda kasual, pemimpi, dan beridealisme tinggi. (*)