Stylo Indonesia - Selain perihal keuangan zodiak, kabar percintaan zodiak juga nggak kalah menarik dibahas Stylovers.
Dengan tahu kabar percintaan zodiak kita bisa jadi lebih peka sama situasi dan kondisi yang berkaitan dengan pasangan atau gebetan.
Ramalan cinta zodiak membantu kita mengetahui kapan waktu yang tepat mengungkapkan perasaan atau langkah seperti apa yang sebaiknya kita ambil untuk menyikapi pasangan?
Memasuki bulan Maret 2022, kira-kira ada kejutan apa ya mengenai ramalan cinta zodiak?
Penasaran sama nasib percintaan kita di bulan Maret 2022 ini?
Apakah ada perkembangan atau justru harus mengalami patah hati, nih?
Daripada nebak-nebak sendiri, enggak ada salahnya mengintip sedikit ramalan cinta zodiak untuk bulan Maret 2022 seperti yang dilansir dari Indiatimes.com.
Simak ramalan zodiak berikut ini!
Baca Juga: 3 Zodiak Kaya di Bulan Maret 2022, Rezekinya Sampai Tumpah-tumpah!
Kabar Percintaan Zodiak di Bulan Maret 2022 - Aries
Di bulan ini, fokus utama Aries adalah pada karier, nih!
Meskipun pencapaian akan berada di urutan teratas daftar prioritas kita, menjadi terlalu ambisius akan berdampak negatif pada hubungan percintaan, lho!
Coba deh lakukan small gesture supaya hubungan enggak hambar.
Kabar Percintaan Zodiak di Bulan Maret 2022 - Taurus
Awal bulan Maret ini akan ada beberapa hal positif yang akan terjadi pada kehidupan pribadi kita.
Sayangnya, di minggu kedua bulan Maret, kita akan mengalami sedikit pertengkaran dengan si dia, nih!
Kabar Percintaan Zodiak di Bulan Maret 2022 - Gemini
Di minggu pertama dan kedua bulan ini, Gemini akan diuji kesabarannya.
Di paruh kedua bulan ini, kita akan lebih siap untuk menjalani kehidupan cinta yang lebih baik.
Kabar Percintaan Zodiak di Bulan Maret 2022 - Cancer
Di bulan ini kita bakal lebih fokus sama orang-orang terdekat, termasuk pasangan kita.
Kita akan lebih mudah menunjukkan affection pada orang-orang tersayang.
Bulan ini secara keseluruhan adalah bulan yang menyenangkan untuk Cancer!
Baca Juga: Intip Keuangan Zodiak Pisces Sepanjang 28 Februari - 6 Maret 2022
Kabar Percintaan Zodiak di Bulan Maret 2022 - Leo
Bulan ini hubungan kita dengan orang-orang yang kita percayai bakal diuji.
Hubungan dengan teman akan sedikit mengalami cobaan.
Sedangkan hubungan percintaan, kita disarankan untuk meninggalkan orang toxic, dan memulai lagi dengan orang yang lebih mampu memberikan dampak positif.
Kabar Percintaan Zodiak di Bulan Maret 2022 - Virgo
Ego yang tinggi akan membuat kita mengalami hal yang kurang menyenangkan bulan ini.
Namun, tanpa disangka, pacar/gebetan kita bakal bisa membantu kita untuk menghadapi semuanya.
Kabar Percintaan Zodiak di Bulan Maret 2022 - Libra
Jangan terlalu cuek, Libra!
Cobalah untuk lebih perhatian lagi sama si dia. Jangan sampai dia jadi ngambek gara-gara kita terlalu fokus sama kerjaan.
Kabar Percintaan Zodiak di Bulan Maret 2022 - Scorpio
Bulan Maret mengharuskan kita untuk lebih memahami pasangan kita.
Ini enggak langsung akan mempengaruhi kehidupan pribadi kita secara keseluruhan.
Kabar Percintaan Zodiak di Bulan Maret 2022 - Sagittarius
Cobalah untuk mengungkapkan perasaan kita sebenarnya ke si dia.
Jangan dipendam sendiri!
Kalau kesulitan untuk membicarakannya, coba deh untuk menuliskannya aja!
Kabar Percintaan Zodiak di Bulan Maret 2022 - Capricorn
Bulan ini merupakan waktu yang tepat untuk memulai hubungan cinta yang baru!
Jangan sia-siakan kesempatan ini ya, Stylovers!
Kabar Percintaan Zodiak di Bulan Maret 2022 - Aquarius
Fokus sama cara kita berkomunikasi dengan orang lain, termasuk sama si gebetan/pacar.
Hal ini akan membuat hubungan kita dengan si dia jadi lebih baik.
Kabar Percintaan Zodiak di Bulan Maret 2022 - Pisces
Buat yang masih single, bulan Maret ini adalah waktu yang tepat untuk memulai hubungan yang baru dengan orang lain.
Coba deh kasih effort lebih untuk menghubungi orang-orang yang berpotensi jadi gebetan.
Jangan jaim dan gengsi. ya! (Traya/Stylo)(*)
Artikel ini telah tayang di CewekBanget.id dengan judul, "Ramalan Cinta Zodiak Maret 2022: Pisces Jangan Gengsi sama Si Dia!"
Penulis: Siti Fatimah Al Mukarramah