Hempas Jerawat dengan 3 Rekomendasi Obat Jerawat di Bawah Rp50 Ribu

By Layla Ekrep, Selasa, 1 Maret 2022 | 09:40 WIB
3 Rekomendasi Obat Jerawat Rp50 Ribuan (freepik.com)

Stylo Indonesia - Apakah Stylovers tengah berjuang menghadapi masalah jerawat di kulit wajah? 3 rekomendasi obat jerawat di bawah Rp50 ribu dapat kamu coba!

3 rekomendasi obat jerawat di bawah Rp50 ribu dinilai dapat menjadi jawaban dalam menyelesaikan masalah jerawat kamu.

Tentu saja, 3 rekomendasi obat jerawat di bawah Rp50 ribu mengandung formula yang dikhususkan untuk mengatasi masalah jerawat dan merawat kulit wajah yang berjerawat. 

Umumnya 3 rekomendasi obat jerawat di bawah Rp50 ribu ini ampuh atasi masalah kulit berjerawat yang disebabkan oleh faktor ringan seperti komedo dan beruntusan.

Namun, pemilihan obat jerawat harus tetap diperhatikan lagi sesuai jenis kulit, terutama bagi Stylovers yang memiliki jenis kulit kering dan sensitif. 

Nah, apa saja 3 rekomendasi obat jerawat di bawah Rp50 ribu yang bisa kamu pilih? Simak tulisan di bawah ini!

#1. 3 Rekomendasi Obat Jerawat di Bawah Rp50 Ribu : Wardah Acnederm Acne Spot Treatment Gel

Wardah Acnederm Acne Spot Treatment Gel (shopee.co.id)

Baca Juga: 5 Rekomendasi Obat Jerawat Ini Bisa jadi Solusi Kamu yang Menjadi Acne Fighter

 

Produk pertama adalah Wardah Acnederm Acne Spot Treatment Gel yang merupakan salah satu produk perawatan kulit untuk kulit berjerawat dengan tekstur gel, dibanderol dengan harga Rp24 ribu. 

Produk yang mampu mendinginkan dan menyegarkan kulit ini juga serta merta memiliki tekstur yang ringan, menyerap minyak berlebih dan menyembuhkan jerawat secara instan.

Kandungan produk juga membantu melindungi kulit dari penyebab jerawat, mengurangi tampilan kulit kasar akibat jerawat, mengurangi kemerahan akibat iritasi, dan membantu kulit lebih halus terawat.

#2. 3 Rekomendasi Obat Jerawat di Bawah Rp50 Ribu : Acnes Spot Care

Acnes Spot Care (shopee.co.id)

Obat jerawat ini berbentuk gel transparan untuk merawat bagian yang berjerawat dengan cara memperkecil volume serta mengurangi kemerahan pada jerawat.

Dengan mengeluarkan uang sebesar Rp35 ribuan, kamu sudah bisa mendapatkan produk Acnes Spot Care ini, Stylovers.

Gunakan produk dengan cara oleskan pada bagian yang berjerawat setelah membersihkan muka 2 hingga 3 kali sehari.

Baca Juga: 5 Tips Mengobati Jerawat untuk Jenis Kulit Kering, Wajah Kinclong dan Lembap Seharian!

#2. 3 Rekomendasi Obat Jerawat di Bawah Rp50 Ribu : Sariayu Intensive Acne Care

Sariayu Intensive Acne Care (shopee.co.id)

Intensive Acne Care mengandung belerang halus dapat membantu mengurangi jerawat besar yang parah pada wajah secara intensif, juga dilengkapi dengan kandungan Menthol dan Camphor, sehingga terasa dingin di kulit.

Pemakaian produk dengan cara dikocok terlebih dahulu, lalu tuangkan pada kapas bersih dan oleskan pada wajah yang berjerawat.

Produk ini dibanderol Rp20 ribuan saja, Stylovers! Aman di kantong kan? 

Itu dia Stylovers, 3 rekomendasi obat jerawat di bawah Rp50 ribu yang dapat membantu atasi masalah jerawat kamu. 

Pilihan kamu yang mana Stylovers? (*)

#SemuaBisaCantik

Baca Juga: Obat Tradisional untuk Jerawat Belum Tentu Aman, Ini Penjelasan Dokter