Stylo Indonesia - Ketika merias wajah, apakah Stylovers pernah mengalami eyeshadow yang mudah luntur?
Pastinya nyebelin ya, ketika dari rumah sudah menggunakan eyeshadow yang warnanya cantik tetapi saat dikenakan, warnanya malah memudar dan luntur semua.
Ternyata, penyebab eyeshadow mudah luntur bukan hanya faktor dari produknya, tetapi juga dari kondisi kelopak mata.
Dilansir Stylo Indonesia dari Grid.id, ada beberapa alasan mengapa kelopak mata bisa berminyak, salah satunya adalah bentuk dari mata itu sendiri.
Tak hanya itu, ada juga beberapa faktor lain yang menyebabkan kelopak mata berminyak.
Di antaranya sebagai berikut:
- Bagian area kelenjar minyak terlalu aktif
Stylovers, ukuran kelopak mata yang semakin besar maka kemungkinan mata berminyak akan semakin besar.
Hal ini disebabkan oleh karena kelopak mata yang mudah bergesekan dengan kulit mata lainnya.
Baca Juga: Perbedaan Jenis Kulit Berminyak dan Acne Prone, Ternyata Tidak Sama!
- Fluktuasi hormonal