Stylo Indonesia - Stylovers, mencari rekomendasi serum untuk jerawat yang aman untuk ibu hamil?
Serum untuk jerawat yang aman untuk ibu hamil memang kerap dicari karena jerawat menjadi salah satu permasalahan kulit yang kerap dialami oleh ibu hamil.
Tentunya ada sejumlah produk serum untuk jerawat yang aman untuk ibu hamil dan bisa direkomendasikan.
Yuk, intip ada apa saja rekomendasi serum untuk jerawat yang aman untuk ibu hamil berikut ini.
Pilihan serum dari brand lokal ini harganya juga terjangkau, hanya Rp 100 ribuan bahkan ada yang di bawah Rp 100 ribu!
#1. Serum untuk Jerawat yang Aman untuk Ibu Hamil: Mirelle Acne Serum
Serum ini memiliki kandungan centella asiatica yang dapat membantu menangani masalah jerawat.
Penggunaan serum ini secara rutin juga dapat membantu menyamarkan noda bekas jerawat.
Dengan tekstur yang kental dan mudah menyerap serta tidak lengket di wajah.
Baca Juga: Tren Skincare 2021: Pilihan Serum untuk Jerawat Bruntusan yang Viral!
Mirelle Acne Serum bisa didapatkan melalui e-commerce resmi Mirelle Beauty dengan harga Rp 117.000 untuk kemasan botol pipet ukuran 15 ml.
#2. Serum untuk Jerawat yang Aman untuk Ibu Hamil: Bloomka Bakuchiol + Vitamin B3 Facial Treatment Serum
Merupakan serum wajah dengan kombinasi bakuchiol dan niacinamide yang membantu meredakan jerawat pada kulit wajah.
Bekerja dengan menghambat pertumbuhan bakteri dan jamur penyebab jerawat, meredakan inflamasinya, dan juga mengurangi noda bekas jerawat.
Bloomka Bakuchiol + Vitamin B3 Facial Treatment Serum bisa didapatkan melalui e-commerce resmi Bloomka dengan harga Rp 115.000 untuk kemasan botol pipet ukuran 20 ml.
#3. Serum untuk Jerawat yang Aman untuk Ibu Hamil: True to Skin Niacinamide Brightening Serum
Merupakan serum niacinamide yang diperkaya dengan zinc dan allantoin.
Diformulasikan secara khusus untuk merawat kulit kusam, pigmentasi, dan juga pengendalian jerawat.
True to Skin Niacinamide Brightening Serum bisa didapatkan melalui e-commerce resmi True to Skin dengan harga Rp 109.000 untuk kemasan botol pipet ukuran 20 ml.
Baca Juga: 3 Rekomendasi Serum Lokal Ampuh Atasi Jerawat di Bawah Rp 100 Ribu
#4. Serum untuk Jerawat yang Aman untuk Ibu Hamil: Somethinc Bakuchiol Skinpair Oil Serum
Merupakan serum yang menjadi alternatif retinol dari bahan alami dan vegan yang memiliki kemampuan merawat jerawat.
Cocok digunakan untuk seluruh jenis kulit bahkan direkomendasikan untuk kulit berminyak.
Selain itu juga mampu menstimulasi pembentukan kolagen dan memperbaiki tekstur kulit dengan efek samping yang lebih rendah dari retinol.
Somethinc Bakuchiol Skinpair Oil Serum bisa didapatkan melalui e-commerce resmi Somethinc dengan harga Rp 89.000 untuk kemasan botol pipet ukuran 20 ml.
#5. Serum untuk Jerawat yang Aman untuk Ibu Hamil: Scarlett Whitening Acne Serum
Merupakan serum yang mengandung air daun tea tree, salicylic acid, centella asiatica dari Jeju, ekstrak akar manis, dan Vitamin C.
Bermanfaat untuk membantu menenangkan dan merawat kulit berjerawat.
Scarlett Whitening Acne Serum bisa didapatkan melalui e-commerce resmi Scarlett Whitening dengan harga Rp 75.000.
Nah, itu dia Stylovers rekomendasi serum untuk jerawat yang aman untuk ibu hamil. Mana yang jadi pilihanmu?
Meski begitu, kondisi kulit setiap ibu hamil bisa berbeda, jadi jika kurang yakin Stylovers bisa berkonsultasi dengan dokter terlebih dahulu, ya! (*)
#SemuaBisaCantik
Baca Juga: 5 Serum untuk Kulit Berjerawat dan Hilangkan Bekas Jerawat dengan Harga di Bawah Rp200 Ribu