Stylo Indonesia - Pasangan Lesti Kejora dan Rizky Billar memang selalu mencuri perhatian publik.
Masyarakat seolah selalu sukses dibuat penasaran dengan kehidupan rumah tangga Lesti Kejora dan Rizky Billar.
Hal itu pula yang seakan membuat Lesti Kejora tak pernah menutupi soal kehidupan pribadinya.
Bahkan, baru-baru ini, Lesti Kejora blak-blakan soal jatah suami di depan Aurel Hermansyah.
Seperti yang dilansir Stylo Indonesia dari Sosok.ID, Tanpa sensor, Lesti Kejora lantas menyinggung soal jatah suami.
"Siapa yang sering minta jatah Kak Atta atau Kak Loly?" tanya Lesti Kejora blak-blakan, seperti dikutip via TribunWow.com.
Ditanya seperti itu, Aurel Hermansyah spontan istighfar.
"Astagfirullah," ujar Aurel Hermansyah.
Melihat reaksi istri Atta Halilintar itu, Lesti Kejora pun menjelaskan maksudnya.
Istri Rizky Billar ini rupanya menyinggung soal jatah makan.