Stylo Indonesia - Tahukah Stylovers, bahaya dari memencet jerawat?
Sebagian besar perempuan nampaknya seringkali mengabaikan bahaya memencet jerawat.
Biasanya, saat kulit berjerawat muncul keinginan atau hasrat untuk memencet jerawat tersebut.
Padahal, bahaya memencet jerawat justru perlu kamu pikirkan sebelum membuat kondisi kulit wajah jadi makin parah.
Hal tersebut juga diungkapkan oleh dr. Mariani Veronica, Dokter Spesialis Kulit dan Kelamin saat diwawancarai Stylo Indonesia beberapa waktu lalu.
Dokter Mariani menjelaskan bahwa memencet jerawat justru akan memberikan efek yang negatif.
"Sebenarnya hal ini tak boleh dilakukan karena dapat memberikan trauma pada kulit dan efek negatif yang membuat jerawat makin meradang," ungkap dokter Mariani.
Kondisi jerawat akan makin meradang lantaran kondisi tangan atau alat yang kamu unakan belum tentu terjamin kebersihannya nih, Stylovers.
"Kondisi dari tangan atau alat yang tidak steril dapat membuat bakteri dari jerawat itu menyebar dan malah akan menimbulkan jerawat baru di tempat yang lain," jelas dokter Mariani.
Baca Juga: Cara Mencuci Muka Berjerawat yang Benar Menurut Dokter Spesialis Kulit