#3. Vietnam
Seragam sekolah di Vietnam umumnya cukup simpel, kemeja putih dengan logo sekolah dan celana panjang berwarna hitam atau biru navy.
Namun, salah satu seragam di Vietnam yang cukup unik adalah áo dài.
Áo dài merupakan seragam tradisional yang umumnya wajib digunakan oleh siswa perempuan pada hari peringatan penting.
Áo dài terdiri dari tunik pas badan berwarna putih yang terbuat dari sutra yang digunakan dengan celana panjang berwarna putih.
Para siswa perempuan yang mengenakan áo dài ini jadi terlihat semakin cantik dan anggun ya, Stylovers.
#4. Korea Selatan
Seragam sekolah di Korea Selatan hanya digunakan untuk siswa sekolah menengah dan menengah ke atas.
Seragam sekolah di Korea Selatan sangat dipengaruhi oleh gaya Barat dan terdiri dari kemeja, blazer, dasi, kemudian rok untuk perempuan dan celana panjang untuk laki-laki.
Baca Juga: Sekarang Jadi Tren, Siapa Sangka Sejarah Cardigan Awalnya Digunakan Sebagai Seragam Militer!
Mereka biasanya juga memiliki dua versi seragam berbeda untuk digunakan di musim panas dan musim dingin.
Seragam sekolah sangat populer di Korea Selatan, bahkan seperti menjadi ekspresi fashion tersendiri.
Seragam sekolah juga seringkali digunakan oleh para selebriti dalam film atau drama, iklan, video klip, hingga penampilan di panggung sebagai sebuah konsep tersendiri.
Tampaknya, seragam sekolah Korea Selatan telah menjadi salah satu daya pikat tersendiri dari budaya pop Korea Selatan yang tengah mendunia.
Bahkan, sejumlah tempat wisata juga menawarkan para turis untuk menyewa seragam sekolah dengan model khas ala pelajar di Korea Selatan.
Nah, itu dia Stylovers seragam sekolah di berbagai negara yang unik hingga modis. Mana yang menurutmu paling menarik, nih? (*)