3 Cara Atasi Wajah Kering dan Kusam Sebelum Makeup Secara Instan

By Livia, Jumat, 7 Januari 2022 | 13:30 WIB
3 cara atasi wajah kering dan kusam sebelum makeup secara instan. (pinterest.com)

2. 3 Cara Atasi Wajah Kering dan Kusam Sebelum Makeup Secara Instan: Sheet Mask

Selanjutnya ada sheet mask yang bisa jadi pilihanmu untuk mengatasi wajah kering dan kusam sebelum makeup secara instan. 

Cara yang satu ini cocok digunakan saat Stylovers memiliki banyak waktu untuk merias wajah sebelum bepergian.

Pilihlah sheet mask mengandung pencerah, seperti rice, vitamin C, niacinamide yang efektif melembapkan dan mencerahkan wajah.

Sama seperti face mist, menggunakan sheet mask mengandung pencerah sebelum makeup pada wajah yang sudah dibersihkan membuat riasan wajah tampak flawless, lembap, cerah dan tahan lama. 

3. 3 Cara Atasi Wajah Kering dan Kusam Sebelum Makeup Secara Instan: Tone Up Cream 

Tak punya banyak waktu untuk merias wajah? Tone up cream adalah solusi tepat untuk mengatasi wajah kering dan kusam sebelum makeup secara instan. 

Stylovers bisa menggunakan tone up cream sebagai pelembap wajah dan primer sekaligus untuk mendapatkan hasil makeup flawless, cerah dan tahan lama. 

Gunakan tone up cream pada wajah yang telah dibersihkan agar terhindar dari masalah kulit.

Hindari menggunakan sponge atau brush, cukup aplikasikan dengan tangan yang bersih agar tone up cream menyerap secara merata pada kulit wajah.(*)

Baca Juga: Kinclong! 4 Tone Up Cream Bikin Wajah Cerah Secara Instan di Bawah Rp 50 Ribu