Sedangkan air yang terlalu panas bisa membuat kulit rentan mengalami iritasi.
Oleh sebab itu, suhu air yang terbaik untuk mandi adalah dengan air hangat-hangat kuku.
#2. Jangan mandi terlalu sering
Terlalu sering mandi justru dapat membuat kulit rentan iritasi, lho.
Baca Juga: 3 Rekomendasi Sabun Mandi Shea Butter Harga di Bawah 50 Ribu Rupiah, Kulit Kering Wajib Punya!
Mandi di pagi hari boleh dilakukan untuk membersihkan keringat selama tidur dan membuat tubuh lebih segar sebelum beraktivitas.
Mandi di malam hari juga diperlukan untuk membersihkan badan dari kotoran setelah beraktivitas.
Selain itu, Stylovers hanya perlu mandi setelah berolahraga yang cukup berat.