Cantik Banget! Tiara Andini Disangka Bule Setelah Rombak Total Rambutnya: Langsung Inget Rambut Jimin BTS

By Astria Putri Nurmaya, Rabu, 29 Desember 2021 | 22:26 WIB
Cantik Banget! Tiara Andini Disangka Bule Setelah Rombak Total Rambutnya: Langsung Inget Rambut Jimin BTS (instagram.com/tiaraandini)

Stylo Indonesia - Salah satu penyanyi muda yang penampilannya kerap ditunggu penggemar tidak lain ialah Tiara Andini.

Sering tampil dengan gaya khas Idol Kpop membuat fashion Tiara Andini selalu jadi sorotan.

Tiara Andini diketahui kerap membagikan potret dirinya dalam akun sosial medianya.

Baru-baru ini penyanyi yang akrab disapa Titi ini mengunggah potret liburannya.

Baca Juga: Padahal Sudah Totalitas, Penampilam Tiara Andini Dikritik Netizen Disebut Bak Penyanyi Dangdut, Ini Potretnya!

Sontak saja unggahan tersebut langsung dibanjiri komentar pujian oleh para penggemar.

Dalam potret tersebut ada yang berbeda dari penampilan Titi, hingga membuat netizen terpukau mengira dirinya turis, bahkan sampai disamakan dengan Lisa Blackpink .

Yuk intip penampilan Tiara Andini kali ini Stylovers!