Makin Genting, Belum Usai Covid-19 Omicron Kini Muncul Istilah Delmicron, Simak Perbedaanya!

By Stylo Indonesia, Senin, 27 Desember 2021 | 13:19 WIB
(Ilustrasi) Makin Genting, Belum Usai Covid-19 Omicron Kini Muncul Istilah Delmicron, Simak Perbedaanya! (people.com)

Stylo Indonesia - Virus covid-19 rasanya belum sepenuhnya berakhir.

Pasalnya, banyak varian yang mulai bermunculan. Salah satunya covid-19 varian omicron.

Bahkan belum lama ini kasus covid-19 varian Omicron ditemukan di Indonesia.

Baca Juga: Jangan Panik! Ini 4 Hal yang Harus Dilakukan Jika Terinfeksi Covid-19 Varian Omicron

Belum selesai soal Omicron, kini muncul lagi varian yang disebut Delmicron.

Lantas apa perbedaan delmicron dari varian omicron?

Melansir Kompas.com, Delmicron adalah kombinasi dua strain, yakni Delta dan Omicron.

Namun, Delmicron ternyata bukan varian baru dari virus corona seperti Alpha, Beta, dan sebagainya.

Istilah Delmicron ini berawal dari seorang anggota gugus tugas covid-19 Maharashta India, Dr Shashank Joshi.

Baca Juga: Awas Perlu Hati-hati! Penyakit Musim Hujan ini Bisa Jadi Pertanda Virus Corona Varian Omicron, Catat Gejalanya!

“Delmicron, lonjakan kembar Delta dan Omicron, di Eropa dan AS, ia telah menyebabkan kasus tsunami kecil,” ujarnya dalam acara debat di News18.

Dr Joshi mencoba menjelaskan bahwa Delmicron ini terkait pembahasan di mana situasi varian Delta dan Omicron menyebabkan lonjakan kasus Covid-19 di wilayah tertentu seperti dilansir dari Nova.id.

Sehingga Delmicron bukan varian baru Covid-19.

Delmicron adalah situasi di mana varian Delta dan Omicron ditemukan hadir pada pasien Covid-19 yang sama atau menyebar dengan cepat di wilayah yang sama.

Secara sederhana, Delmiron merupakan situasi yang menggambarkan penggabungan antara Omicron dan Delta.

Baca Juga: Entah Percaya atau Tidak, Anak Indigo Prediksi akan Ada Fenomena Dahsyat Lain yang Menyusul di Tengah Pandemi Covid, Ada Apa?

Mengutip Kompas.com, sebagai kombinasi Delta dan Omicron, infeksi Delmicron cenderung menunjukkan gejala yang kurang lebih sama dengan varian induknya, yakni:

Ya, keduanya belum mengatakan apa-apa tentang Delmicron itu. (Stylo Indonesia)

(*)

Artikel ini sudah tayang di GridStar.id dengan judul Muncul Istilah Baru Covid-19 Delmicron, Apa Bedanya dengan Omicron?

Penulis: Tiur Kartikawati Renata Sari