Stylo Indonesia - Ide kebaya ala selebgram yang bikin penampilan jadi anggun nan classy bisa menjadi acuan kebayamu saat menghadiri acara-acara penting, nih!
Yap, baru-baru ini para selebgram cantik baru saja membagikan ide kebaya ala selebgram yang bikin penampilan jadi anggun nan classy.
Penasaran bagaimana ide kebaya ala selebgram yang bikin penampilan jadi anggun nan classy tersebut?
Intip ulasan berikut ini, yuk!
1. 3 Ide Kebaya ala Selebgram yang Bikin Penampilan Jadi Anggun Nan Classy, Bisa Jadi Referensi! - @daraarafah
Pertama ada kebaya warna hitam yang dikenakan oleh Dara Arafah.
Sahabat @keanuagl ini terlihat mengenakan kebaya hitam brokat dengan glitter.
Kebaya yang simpel ini terlihat menjadi mewah dengan adanya aksesori berupa bros warna gold di bagian dada.
Terlebih Dara juga mengenakan kemben merah di dalamnya. Perpaduan warna yang ciamik dan bikin dirinya jadi super flawless!
Penampilan Dara juga terlihat semakin 'ayu' dengan hiasan bunga mawar merah di sanggulnya.
2. 3 Ide Kebaya ala Selebgram yang Bikin Penampilan Jadi Anggun Nan Classy, Bisa Jadi Referensi! - @lulalahfah
Masih dengan penampilan sahabat dari @keanuagl, Lula Lahfah juga enggak mau kalah tampil dengan balutan kebaya, nih, Stylovers!
Kali ini, Ia menggunakan kebaya brokat dengan paduan warna gold dan nude.
Warna brokat yang transparan membuat kebaya yang Ia kenakan ini terlihat sangat menyatu dengan warna kulit Lula.
Dengan riasan makeup flawless, Lula terlihat tampil stunning!
3. 3 Ide Kebaya ala Selebgram yang Bikin Penampilan Jadi Anggun Nan Classy, Bisa Jadi Referensi! - @wendywalters
Terakhir ada kebaya yang dikenakan oleh @wendywalters.
Istri dari gamer ternama Reza Arap ini terlihat mengenakan kebaya yang super modern!
Pasalnya, Ia memadukan kemben dengan bentuk kebaya sabrina dengan lengan balon.
Selain itu terdapat tule yang menjuntai bak selendang di bagian depannya.
Perpaduan warna cream dan gold dari kebaya Wendy ini benar-benar sukses bikin netizen terpikat!
Jangan lupa kenakan aksesori berupa kalung agar bagian leher yang nampak jelas tidak terlalu polos.
Untuk bawahannya, Wendy memilih mengenakan kain batik tradisional.
Nah, dari 3 ide kebaya di atas, mana yang menjadi favoritmu, Stylovers?(*)