Tren Modest Fashion 2022 Menurut Allyssa Hawadi: Gaya Lebih Modis dengan Warna Bold

By Dinda Tiara Alfianti, Rabu, 22 Desember 2021 | 17:25 WIB
Tren modest fashion dari Allyssa Hawadi (Instagram Allyssa Hawadi)

Stylo Indonesia - Tren modest fashion mulai banyak diprediksi oleh para desainer hingga brand fashion di Tanah Air.

Menjelang pergantian tahun, tren modest fashion 2022 mulai bermunculan dari sejumlah brand fashion dan desainer kenamaan.

Termasuk juga tren modest fashion 2022 dari Allyssa Hawadi selaku Co-Founder dari Benang Jarum.

Baca Juga: Tren Modest Fashion 2022 Menurut Ria Miranda: Satu Baju Bisa Banyak Gaya

Konferensi pers virtual Benang Jarum X Raisa (Dinda Stylo)

Kepada Stylo Indonesia, Allyssa Hawadi menjelaskan bagaimana tren modest fashion 2022 mendatang.

Menurutnya, pilihan warna bold jadi salah satu tren yang paling banyak diminati di tahun depan nih, Stylovers.

 

"Akan ada warna-warna bold karena dua tahun belakangan kan, lilac pastel, aku melihat akan warna bold," ungkap Alyssa Hawadi saat konferensi pers virtual "Wonderful Harmony" Benang Jarum X Raisa, Selasa (21/12/21).

Allyssa juga menambahkan bahwa warna bold diminati sebagai bentuk ekspresif kebebasan para perempuan yang selama ini terpaksa harus tinggal di rumah akibat pandemi.

"Kalau dua tahun banyak yang gak keluar rumah, jarang tampil nah, nanti 2022 berharap Covid gak ada, seolah akan keluar kandang dan everything bold," katanya.

Baca Juga: Tren Fashion 2022: Koleksi Busana Muslim Syar'i Bergaya Klasik, Elegan hingga Kekinian dari Wiwiek Hatta Luxury Syar'i X Wwiek Muslimah

Pilihan warna bold seperti electric blue, purple dan neon jadi warna yang mendominasi di tahun 2022 nanti.

"Bukan lagi nuansa down to earth, pasti perempuan ingin lebih terlihat menonjol dengan gayanya," tutur Allyssa. (*)