Tips Menggunakan Skincare Mandelic Acid, Wajah Cerah Bebas Iritasi!

By Astria Putri Nurmaya, Senin, 20 Desember 2021 | 18:47 WIB
Tips Menggunakan Skincare Mandelic Acid, Wajah Cerah Bebas Iritasi! (freepik.com)

Maka, mulailah dengan persentase yang lebih rendah dan tingkatkan secara perlahan agar kulit Stylovers terbiasa dengan AHA.

Dengan cara ini Stylovers akan mendapat lebih sedikit efek samping dari pemakaian skincare Mandelic Acid.

Tips Menggunakan Skincare Mandelic Acid - Gunakan Secara Konsisten

Nggak hanya untuk skincare Mandelic Acid saja, pemakian secara konsisten juga dianjurkan untuk semua produk perawatan kulit.

Baca Juga: Tren Skincare 2022: Rangkaian Skincare Kandungan Mugwort yang Melembapkan dan Atasi Kulit Berjerawat!

Kulit kamu akan mendapatkan hasil yang optimal dengan skincare Mandelic Acid meski dalam presentase lebih rendah, jika digunakan secara konsisten.

Tips Menggunakan Skincare Mandelic Acid - Gunakan Sunscreen

Penggunaan sunscreen memang sangat penting banget Stylovers, terlebih bagi kita yang menggunakan kandungan jenis alpha hydroxy acid (AHA) seperti Asam Mandelic.

Sebab produk alpha hydroxy acid (AHA) apa pun dapat membuat kulit lebih sensitif terhadap sinar matahari.