Tren Skincare 2022: Skincare Kandungan Mugwort Masih Diminati, Ini Efek Samping dan Gejala Alergi Mugwort!

By Astria Putri Nurmaya, Senin, 20 Desember 2021 | 11:29 WIB
Tren Skincare 2022: Skincare Kandungan Mugwort Masih Diminati, Ini Efek Samping dan Gejala Alergi Mugwort! (freepik.com)

Stylo Indonesia - Memasuki Tren Skincare 2022, ternyata skincare kandungan Mugwort masih diminati beauty enthusiast lho!

Skincare kandungan Mugwort yang digadang-gadang baik untuk redakan jerawat diprediksi akan kembali menjadi Tren Skincare 2022.

Meski begitu ada beberapa orang justru punya alergi terhadap Mugwort, sehingga untuk tren skincare 2022 kita harus lebih cerdas memilih khususnya skincare kandungan Mugwort.

Baca Juga: Tren Skincare 2022: 3 Serum Wajah Viral dengan Kandungan Skincare Ini, Paling Dicari di Tahun Depan!

Dalam tren skincare 2022 penting banget kita bahas mengenai efek samping skincare kandungan Mugwort yang bisa berbahaya bagi orang dengan alergi Mugwort.

Biar kita lebih cerdas menggunakan bahan-bahan skincare untuk tren skincare 2022, khususnya skincare kandungan Mugwort.

Yuk simak Tren Skincare 2022 yang membahas mengenai efek samping dan gejala alergi skincare kandungan Mugwort.

Dilansir dari laman Very Well Health, ada beberapa kemungkinan efek samping yang ditimbulkan dari alergi Mugwort.

Salah satu yang berisiko mengalami efek samping alergi skincare Mugwort adalah ibu hamil dan menyusui.

Kemungkinan Mugwort tidak aman digunakan ibu hamil dan menyusui, karena bisa menyebabkan rahim berkontraksi hingga menyebabkan keguguran.

Selain itu orang yang alergi terhadap ragweed — yang termasuk dalam keluarga Asteraceae — harus menggunakan skincare kandungan Mugwort dengan hati-hati, karena kemungkinan reaksi alergi yang lebih tinggi terhadap serbuk sari mugwort.

Baca Juga: 3 Rekomendasi Toner untuk Kulit Sensitif dan Berjerawat, Harga Mulai dari Rp50 Ribuan!

Keluarga Asteraceae kadang-kadang disebut sebagai keluarga Compositae. Berikut tanaman yang termasuk dalam keluarga Asteraceae: Stevia. Selada, Chicory, piretrum, Bunga matahari, bunga aster, Artichoke, burdock, thistle, marigold.

Serbuk sari Mugwort juga diketahui menyebabkan reaksi alergi pada mereka yang memiliki alergi tembakau.

Dalam sebuah penelitian tahun 2008, 87 persen pasien yang alergi terhadap seledri dites positif terhadap sensitisasi serbuk sari Mugwort (dengan melakukan tes kulit).

Empat studi ini menemukan bahwa 52 persen dari mereka yang alergi terhadap wortel dinyatakan positif alergi Mugwort, dan 26 persen dari peserta studi yang dikenal hipersensitif (alergi) ke jintan biji alergi Mugwort.

Nggak cuma itu, serbuk sari Mugwort juga dapat menyebabkan reaksi alergi pada orang-orang yang alergi terhadap: zaitun, persik, buah kiwi, royal jelly, kacang hazel, nangai (sejenis kacang), sage (dan tanaman lain dalam genus Artemisia), madu, serta mustard.

Nah, ada beberapa gejala alergi Mugwort yaitu di bagi menjadi gejala ringan dan parah.

Baca Juga: Tren Skincare 2022: Serum Kandungan DNA Salmon untuk Meremajakan Kulit dan Mencerahkan Wajah

Gejala Alergi Mugwort Ringan:

- Gatal-gatal

- Pembengkakan pada bibir, wajah, atau mata

- Mulut kesemutan

- Sakit kepala

- Sakit perut

- Mual dan muntah

Gejala Alergi Mugwort Parah:

- Mengi

- Batuk

- Pusing yang tidak kunjung hilang

Baca Juga: Tren Skincare 2022: Tekstur Skincare yang Diminati untuk Merawat Kulit Wajah di Tengah Pandemi hingga Tahun Depan

- Masalah berbicara (suara serak)

- Pembengkakan atau penyempitan tenggorokan

- Sulit bernafas

- Suara nafas yang bising

Jika setelah mengenakan skincare kandungan Mugwort Stylovers mengalami gejela tersebut, segera hentikan pemakaian dan konsultasi ke dokter ahli. (*)

#SemuaBisaCantik