Apa Itu Gua Sha dan Bagaimana Cara Kerjanya? Alat Pijat Wajah Bikin Tirus!

By Novita Ibnati Awalia, Selasa, 23 November 2021 | 19:05 WIB
Apa Itu Gua Sha dan Bagaimana Cara Kerjanya? Alat Pijat Wajah Bikin Tirus! (mecca.com.au)

 

 

 

Stylo Indonesia - Kini populer, banyak yang bertanya-tanya mengenai apa itu gua sha dan bagaimana cara kerja gua sha.

Untuk tahu apa itu gua sha, kita juga perlu tahu tentang cara kerja gua sha juga, ya, Stylovers.

Agar tak keliru memahami apa itu gua sha dan bagaimana cara kerja gua sha, Stylo Indonesia merangkum informasi terkait gua sha.

Cari tahu, yuk, apa itu gua sha dan bagaimana cara kerja gua sha!

Baca Juga: Manfaat Pijat untuk Kesehatan, Ampuh Atasi Stres Hingga Sembuhkan Insomnia!

Siapa yang tidak mendambakan memiliki pipi yang tirus?

Banyak produk kecantikan yang menawarkan berbagai cara agar pipi menjadi tirus dan kencang.

Salah di antaranya adalah batu gua sha, yang merupakan alat kecantikan tiongkok kuno berbentuk seperti batu kerikil halus.

Batu ini dipercaya dapat mencerahkan dan mengencangkan kulit dengan penggunaan teratur.

Cara Kerja Gua Sha

Dalam pengobatan cina, gua sha dipercaya dapat bekerja menyeimbangkan energi qi atau chi, yang mengalir melalui tubuh Anda.

Menggosok ke permukaan kulit, dianggap membantu memecah energi. Mendorong energi chi dengan bebas, dan meningkatkan penyembuhan.

Dorongan titik energi chi ini dipercaya dapat membantu sirkulasi darah dan merangsang produksi kolagen dalam tubuh Anda.

Sehingga menggosok batu gua sha secara teratur akan mengurangi wajah Anda yang sembab dan lelah, menjadi lebih cerah, kencang, dan tirus.

 Baca Juga: Cara Pakai Contour yang Tepat Agar Wajah Tirus Natural Secara Instan

Jenis Batu Gua Sha dan Manfaatnya

1. Batu Giok

Menurut pengobatan tradisional cina, batu giok melambangkan kesehatan, kekayaan, umur panjang, serta kemakmuran.

Batu ini diyakini dapat menarik energi negatif dalam tubuh.

Dengan sifatnya yang cepat dan mudah menghangatkan suhu tubuh, batu ini paling dianjurkan untuk digunakan pada pagi hari.

Karena dianggap memiliki energi revitalisasi yang dapat mengembalikan harmoni pada kulit, menenangkan sistem saraf, dan menghilangkan racun.

2. Batu Kuarsa

Batu ini melambangkan cinta dan kepositifan.

Tak hanya dalam pengobatan cina tradisional, batu kuarsa ini juga sudah digunakan oleh orang mesir kuno untuk mengurangi kerutan dan tanda-tanda penuaan.

Dianjurkan untuk digunakan pada malam hari untuk menenangkan kulit sebelum tidur dan menghilangkan sel-sel kulit mati.

Selain itu, batu ini juga dapat meningkatkan penyembuhan. Yaitu mengurangi kemerahan, bengkak dan peradangan.

Baca Juga: Trik untuk Membuat Ilusi Pipi Tirus Alami dalam Sekejap, Mau Coba?

3. Batu Kecubung

Dalam tradisi cina, batu ini digunakan untuk menyeimbangkan energi yin-yang, menangkal energi negatif yang menyebabkan stres, meningkatkan konsentrasi, dan kejernihan mental.

Batu kecubung juga memiliki kekuatan detoksifikasi dengan membawa muatan energi negatif yang menarik racun dan radikal bebas pada kulit.

Batu ini menjadi pilihan terbaik untuk kulit berjerawat untuk mencegah pertumbuhan bakteri dan mengencangkan pori-pori.

4. Batu Bian

Batu yang mengandung lebih dari 40 mineral dan elemen jejak ini, juga menjadi pilihan terbaik untuk kulit.

Antara lain dapat mengurangi kerutan, membantu mengurangi kantong mata yang menghitam, mencerahkan kulit, dan menyembuhkan sel kulit yang rusak.

Tak hanya itu, menggunakan batu bian dapat membantu produk perawatan kulit terserap lebih baik. (*)

#SemuaBisaCantik