Bolehkah Moisturizer Digunakan Sebagai Eye Cream? Bisa Hemat Banyak!

By Novita Ibnati Awalia, Senin, 22 November 2021 | 16:31 WIB
Bolehkah Moisturizer Digunakan Sebagai Eye Cream? Bisa Hemat Banyak! (Nykaa.com)

Stylo Indonesia - Banyak yang percaya bahwa moisturizer digunakan sebagai eye cream dapat menghemat pengeluaran.

Harga eye cream yang lebih mahal dibanding moisturizer biasa membuat banyak yang memakai moisturizer digunakan sebagai eye cream.

Namun, bolehkah moisturizer digunakan sebagai eye cream?

Nah, untuk menjawab kegelisahan mengenai bolehkah moisturizer digunakan sebagai eye cream, Stylo Indonesia merangkum jawabnnya nih.

Baca Juga: Menghilangkan Mata Panda dengan 3 Pilihan Eye Cream Mengandung Kafein

Mengingat fungsi dan tekstur pada eye cream memang seperti layaknya pelembap wajah biasa., banyak yang skeptis mengenai hal ini.

Sebelum kita memutuskan untuk mengganti eye cream dengan moisturizer biasa, alangkah baknya kita mengetahui penjelasannya.

Cari tahu ulasan selengkapnya yuk, Stylovers!

Eye cream dan moisturizer sebenarnya memiliki komposisi yang hampir sama.

Jika dibandingkan dengan kulit pada tubuh, kulit area wajah dan area mata lebih tipis dan lebih halus.

Oleh sebab itu, produk eye cream biasanya diformulasikan lebih ringan dan tidak terlalu berminyak daripada pelembap tubuh.

Namun, perlu diingat bahwa kulit area mata sendiri juga lebih sensitif jika dibandingkan dengan kulit wajah.

Baca Juga: Battle Eye Cream Lokal Murah, Lawan Anti Aging dan Ampuh Lenyapkan Mata Panda!

Menurut ahli dermatologis New York, Debra Jaliman, dikutip dari LifeHacker, mengatakan bahwa kelopak dan kulit area mata adalah kulit tertipis di tubuh.

Oleh karena itu diciptakan pelembap khusus mata yang diformulasikan dengan banyak kandungan aktif, serta bahan-bahan ringan untuk menghindari iritasi.

Produk Anti Aging

Eye cream pun dikategorikan sebagai produk anti aging yang berfokus pada kerutan, pembengkakan, dan warna menghitam pada area mata.

Karena lebih tipis dan sensitif, area ini selalu menjadi bagian pertama yang memperlihatkan tanda-tanda stres dan penuaan.

Bahkan, cairan yang mengendap di bawah mata bisa membengkak dan memunculkan lingkaran hitam pada mata.

Maka hadirlah produk khusus untuk mata untuk mengatasi beberapa hal tersebut.

Biasanya, krim mata sering menawarkan beberapa manfaat pengencangan.

Hal ini dapat dilakukan dengan menambahkan polimer (seperti akrilat atau dimetikon crosspolymer) yang membentuk lapisan pada kulit yang dapat membuat kulit terlihat dan terasa lebih kencang.

Baca Juga: Jangan Langsung Dibuang! Begini Cara Pakai Skincare yang Tidak Cocok

Selain itu, bahan seperti kafein dan mika juga populer untuk meredakan bengkak dan menyamarkan lingkaran hitam atau kantung mata.

Boleh kok, Pakai Moisturizer sebagai Eye Cream

Satu produk eye cream memang cenderung lebih mahal dibandingkan dengan moisturizer biasa.

Jadi sah-sah saja apabila kamu tidak merasa perlu membeli eye cream dengan alasan budget.

Selama masih ada moisturizer wajah yang bisa menjadi alternatif.

Tapi ada beberapa hal yang perlu dicatat sebelum menggunakan moisturizer sebagai eye cream, ya.

Pertama, kulit area mata dan kelopak mata lebih tipis dan sensitif daripada kulit wajah, dianjurkan untuk menggunakan moisturizer yang mengandung petrolatum atau petrolium jelly.

Kedua, hindari penggunaan moisturizer yang mengandung bahan acid dan mengandung parfum. Karena kedua bahan tersebut bisa menyebabkan perih dan  iritasi pada sekitar mata. (*)

#SemuaBisaCantik