Beralih pada alas kaki, Selvi Ananda memilih heels berwarna merah marun.
Uniknya, sepatu tersebut dihiasi dengan detail crystal pada bagian uppernya.
Usut punya usut, ternyata heels yang dipakai Selvi Ananda ini bukan sembarangan, Stylovers!
Harga sepatu yang dipakai Selvi Ananda
Menurut penelusuran Stylo, sepatu tersebut adalah keluaran dari brand Manolo Blahnik.
Dengan nama koleksi Manolo Blahnik Hangisi, sepatu ini dijual dengan harga $995.00 atau setara dengan Rp14.128.054.
Harga yang cukup mewah untuk sepasang sepatu ya, Stylovers!
Gaya busananya boleh sederhana, tapi alas kaki yang dipakai Selvi Ananda ini cukup mewah.
Menurut kamu bagaimana, Stylovers? (*)