Brand Lokal Ini Rilis Rangkaian Produk dengan 3 Bahan yang Diklaim Ampuh Atasi Jerawat, Stylovers Sudah Coba?

By Dinda Tiara Alfianti, Selasa, 16 November 2021 | 14:25 WIB
Ilustrasi perempuan berjerawat (healthline.com)

Stylo Indonesia - Jerawat menjadi salah satu masalah yang paling sering dialami oleh sebagian besar perempuan.

Tentunya berbagai cara mengatasi jerawat akan dilakukan untuk mendapatkan kembali kulit yang mulus terawat.

Salah satunya dengan memilih produk skincare yang cocok untuk jenis kulit berjerawat.

Baca Juga: Jurnal Pejuang Jerawat Frischa Nur Aprilya: Jerawat Makin Banyak Akibat Sering Gonta-ganti Skincare

Sekarang ini sudah banyak loh, Stylovers, beberapa brand lokal yang merilis rangkaian produk untuk mengatasi kulit yang berjerawat.

Salah satu yang terbaru adalah rangkaian produk dari Elshekin yang memanfaatkan tiga bahan ampuh yang diklaim bisa mengatasi jerawat di kulit.

 

Dalam acara peluncurannya yang diadakan secara online beberapa waktu lalu, ElsheSkin juga menghadirkan seorang dokter spesialis yang menjelaskan beberapa bahan di skincare untuk mengatasi jerawat.

"Ada tiga bahan utama untuk mengatasi jerawat yaitu Tea Trea, Galactosyl Salicylate dan Cantella Asiatica," ungkap dr. Listya.

Dokter Listya juga menyarankan untuk mencari ketiga bahan utama tersebut sebelum kamu membeli skincare untuk kulit berjerawat.

Baca Juga: Battle Pelembap Lokal untuk Kulit Normal dan Kering Harga Rp 120 Ribuan, ElsheSkin VS HALE!

Produk terbaru ElsheSkin (Dinda Stylo)

Ketiga bahan tersebut juga dimanfaatkan oleh ElsheSkin untuk produk terbarunya yakni ElsheSkin Blemish Relief Spot Care dan ElsheSkin Acne Care Serum yang diklaim dapat ampuh mengatasi jerawat.

Wah, kamu sudah coba belum nih, Stylovers? (*)