Bahan Alami untuk Atasi Bibir Kering yang Aman Digunakan Menurut Ahli!

By Cerysa Nur Insani, Minggu, 14 November 2021 | 17:20 WIB
Bahan Alami untuk Atasi Bibir Kering (Freepik)

Setelah itu, bilas bibir dengan air dan oleskan pelembap bibir untuk mempertahankan kelembapan bibir.

#2. Minyak zaitun dan garam

Menurut Michele Green, mencampur minyak zaitun dan garam juga terbukti bermanfaat untuk mengatasi bibir pecah-pecah.

Stylovers hanya perlu mencampurkan satu sendok teh minyak zaitun dengan segenggam garam dan pijatkan ke bibir untuk mendapatkan kulit bibir yang lebih lembut dan halus.

Baca Juga: Bahaya Mengelupas Kulit Bibir Kering Menurut Dokter, Awas Jadi Tumor!

Perawatan scrub bibir ini bisa dilakukan sebanyak 2-3 kali setiap minggunya untuk menjaga kulit bibir tetap halus.

Jangan lupa juga untuk rutin menggunakan lip balm setiap hari untuk menjaga kelembapan bibir dan mencegahnya kering kembali ya, Stylovers!

Nah, itu dia Stylovers penjelasan mengenai bahan alami untuk atasi bibir kering yang aman digunakan menurut dokter kulit. Selamat mencoba, Stylovers! (*)

#SemuaBisaCantik